www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Mantan Kadis LHK Riau Fadrizal Labay Tutup Usia, Pemprov dan Masyarakat Berduka
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


ATR/BPN Pelalawan Mulai Layani Sertifikat Tanah Elektronik
Rabu, 03 Juli 2024 - 14:28:47 WIB

PELALAWAN - Kantor Pertanahan Kabupaten Pelalawan bersama 10 kantor lainnya se-Provinsi Riau meluncurkan Implementasi Sertifikat Elektronik. Giat ini berlangsung di Balai Serindit Gubernuran Provinsi Riau, Rabu (3/7/2024).

Terhitung mulai 3 Juli 2024, Kantor Pertanahan Kabupaten Pelalawan dapat melayani penerbitan sertifikat tanah secara elektronik.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Pelalawan yang diwakili Sekretaris Daerah, Abdul Karim. Abdul Karim berharap dengan adanya sertifikat elektronik, Pelalawan menjadi kabupaten yang tertib administrasi pertanahan. Sehingga dapat meminimalisir sengketa dan perselisihan tanah serta menghapus praktik mafia tanah di Kabupaten Pelalawan.

"Sertifikat elektronik ini akan memberikan kenyamanan, efisiensi, dan kemudahan untuk disimpan dan dibawa. Terlebih, tidak akan mengurangi nilai sertipikat dari analog ke elektronik sehingga masyarakat tidak perlu khawatir," ungkap Sekda Kabupaten Pelalawan tersebut.

Lebih lanjut, Abdul Karim mengatakan, implementasi sertifikat elektronik ini sangat penting bagi masyarakat. Karena akan mengurangi risiko kehilangan, pencurian, serta kerusakan akibat bencana.

"Pada kegiatan ini, kami menerima Sertifikat Elektronik Hak Pakai Pemerintah yaitu Kantor Bupati dan Istana Sayap Kabupaten Pelalawan. Sebagai Pemerintah Daerah, sertifikat elektronik ini sangat memudahkan pengelolaan data, menghemat biaya transaksi, dan meningkatkan kerahasiaan serta keamanan data. Kita patut mengapresiasi Kementerian ATR/BPN melalui Kantor Pertanahan Kabupaten Pelalawan yang memberikan layanan berstandar dunia," tambahnya.

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Pelalawan, Turmudi, S.SiT., M.H, menjelaskan bahwa Kabupaten Pelalawan menjadi salah satu kantor yang melaksanakan launching Sertipikat Elektronik. "Artinya, kami siap mendukung Program Presiden Jokowi dan Menteri ATR/BPN untuk melakukan percepatan layanan elektronik kepada masyarakat di kota, kecamatan, dan desa," beber Turmudi.

Turmudi menambahkan, dalam rangka transformasi digital, Kementerian ATR/BPN menerbitkan Peraturan Menteri ATR/BPN Nomor 1 Tahun 2021 tentang Sertipikat Elektronik. Beberapa manfaat dari sertifikat elektronik tersebut pertama pendaftaran tanah menjadi lebih efektif dan efisien.

Kedua bisa melindungi dari risiko bencana alam. Kemudian meminimalisir kesalahan dalam pembuatan sertipikat. Serta mengurangi interaksi dengan masyarakat dalam pelayanan pertanahan. Terakhir membatasi ruang gerak mafia tanah.

Turmudi memastikan bahwa sertipikat tanah elektronik sah di mata hukum, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir akan keabsahan sertipikat elektronik tersebut.

"Mulai hari ini kami akan memberikan sosialisasi kepada masyarakat pengguna layanan pertanahan bahwa Sertipikat Elektronik dan Pelayanan Digital Elektronik pada Kantor Pertanahan Kabupaten Pelalawan sudah bisa dilakukan," jelasnya.

Masih menurut Turmudi, informasi mengenai Sertipikat Elektronik dapat diakses melalui Aplikasi Sentuh Tanahku pada telepon seluler dan dapat ditanyakan langsung melalui Petugas Loket Layanan dan Informasi Kantor Pertanahan Kabupaten Pelalawan.

Kegiatan Launching Implementasi Sertipikat Elektronik pada 10 Kantor Pertanahan se-Provinsi Riau dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Riau, Nurhadi, A.Ptnh dan Pj Gubernur Riau, Ir SF Hariyanto.

Turut hadir jajaran Forkopimda di lingkungan Provinsi Riau, jajaran pimpinan perbankan di Provinsi Riau, pimpinan organisasi masyarakat di Provinsi Riau. Serta Ketua Pengurus Daerah IPPAT Provinsi Riau, Ketua dan Pengurus Pengembang Perumahan di Provinsi Riau.

Penulis: Andi
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, M. Taufiq OH (foto/int)Mantan Kadis LHK Riau Fadrizal Labay Tutup Usia, Pemprov dan Masyarakat Berduka
Pejabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi, drg Sri Sadono Mulyanto, M.Han mengajak para siswa untuk menjalankan pola hidup sehat tanpa narkoba (foto/int)Pjs Bupati Kuansing Ajak Para Siswa Hidup Sehat Tanpa Narkoba
Kepala Bapenda Kuansing, Muradi (foto/int)Bapenda Kuansing Dorong OPD Tingkatkan Inovasi Agar Target PAD 2024 Tercapai
Flyover Simpang Jalan HR Soebrantas - Garuda Sakti Kota Pekanbaru (foto/int)PUPR Riau Masih Proses Pembebasan Lahan Flyover Garuda Sakti
Harga TBS sawit di Riau hari ini.(ilustrasi/int)Harga TBS Sawit Swadaya di Riau Pekan ini Naik Capai Rp3.635/Kg
  Peletakan batu pertama RLH Baznas Riau dan TNI AU di Kecamatan Tuah Karya, Pekanbaru (foto/Yuni)Rumah ke-4, TNI AU dan Baznas Riau Laksanakan Peletakan Batu Pertama RLH
Wakil Ketua Komite IV DPD RI, Arif Eka bersama Anggota Komite II DPD RI Abdul Hamid sambangi BRKS (foto/yuni)Reses DPD RI ke Riau, Harapkan BRK Syariah Terus Berkontribusi Bagi Masyarakat
Realisasi PAD Masih Diangka 48,5 Persen, Bapenda Kuansing Terus Kejar Target
250 sertifikat tanah kepada masyarakat Desa Kebun Lado, Kecamatan Singingi, Kuansing (foto/ist)Program Redistribusi Tanah: 250 Sertifikat Tanah Diserahkan Kepada Masyarakat Kebun Lado Kuansing
Debat publik Pilkada Gubernur Riau 2024.(foto: mcr)Ini 5 Panelis Debat Publik Kedua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur 2024
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Telkomsel Beri Selamat Ucapan HUT ke halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved