Jalan Diputus PT MAL, Masyarakat Kuala Panduk Akan Surati Gubri
Senin, 18 Desember 2023 - 18:58:55 WIB
PELALAWAN - Masyarakat Kuala Panduk, Kecamatan Teluk Meranti, berencana akan menyurati Gubernur Riau. Tindakan ini dilakukan terkait jalan perusahaan tambusuk yang berada di desa tersebut diputus PT Mekar Alam Lestari (MAL).
Pemutusan jalan itu tanpa ada koordinasi dengan masyarakat. Maka itu masyarakat merasa kesulitan.
"Jika dalam waktu dekat tak ada respon dari Pemerintah Daerah Pelalawan melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pelalawan, maka kami akan menyurati gubernur terkait soal ini," terang Herman selalu perwakilan masyarakat pada halloriau.com, Minggu (17/12/2023).
Dia pernah meminta jalan yang diputus itu segera di timbun dan ditutup kembali dan parit di cuci agar tidak menimbulkan banjir lagi. Tapi sampai saat ini, perusahaan belum memenuhi permintaan tersebut.
"Padahal dari DLH Pelalawan sudah datang, cuma belum ada terealisasi permintaan masyarakat sampai saat ini," tandasnya.
Sekretaris DPD KNPI Pelalawan, Daud, menambahkan bahwa akibat diputusnya jalan tersebut selain pemukiman masyarakat yang terkena banjir, juga dua sekolah yakni SMA 3 dan SMP 3 yang berada di Teluk Meranti ikut kebanjiran juga.
"Masyarakat tak habis pikir kenapa jalan perusahaan itu diputus. Kalau alasan perusahaan memutus jalan itu karena diduga ada indikasi pencurian sawit," katanya.
"Harusnya tidak seperti itu juga sampai memutuskan sehingga berdampak pada masyarakat. Ironisnya lagi, DLH Pelalawan yang katanya sudah turun tapi sampai sekarang belum ada realisasi apapun," sambungnya.
Lanjutnya, karena itu masyarakat akan menyurati Gubernur Riau jika dalam waktu dekat Pemkab Pelalawan melalui DLH tak merespon keluhan yang terjadi di masyarakat.
Terpisah, Kepala DLH Pelalawan, Eko Novitra, dikonfirmasi soal ini tak mengangkat selulernya untuk menjawab permasalahan ini.
Penulis: Andi
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :