www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Ada 111 Bengkel Resmi Siaga di Riau, Liburan Nataru Lebih Aman Bersama AHASS Honda
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kampus ITP2I Akan Dibangun Megah, Pertumbuhan Ekonomi Diyakini Meningkat
Senin, 09 Januari 2023 - 21:57:10 WIB

PELALAWAN - Pemerintahan Zukri-Nasaruddin akan membangun kampus megah pada tahun 2023. Kampus Institut Teknologi Perkebunan Pelalawan Indonesia (ITP2I) itu dibangun dekat Jalan Lintas Timur Kota Pangkalan Kerinci.

Menurut tokoh masyarakat Pelalawan, Daslir Maskar pembangunan kampus itu bakal menumbuhkan ekonomi Pangkalan Kerinci. Hal itu sesuai dengan program pemerintah.

Pria yang akrab disapa Jalil ini, menambahkan saat kampus itu tumbuh dan berkembang, berdampak ekonomi masyarakat ikut tumbuh. Mahasiswa akan banyak yang kost dan mencari makanan di sekitar kampus.

Sudah banyak contohnya, seperti Universitas Riau (Unri), Universitas Islam Riau (UIR), dan Universitas Islam Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau di Kota Pekanbaru.

"Program ini merupakan strategi yang luar biasa dalam membangun," ujar Jalil.

Saat ini mahasiswa Kampus ITP2I sudah 400 lebih. Jika nanti mencapai 1.000 lebih mahasiswa, tentunya butuh biaya kos, konsumsi, transportasi, dan sebagainya sekitar Rp1 juta per bulan. Bisa saja perputaran uang di kawasan itu mencapai Rp1 milyar dalam satu bulan.

"Masyarakat harus siap-siap dalam ini dan mendukung program pemerintah," pesannya.

Penulis: Andi Indrayanto
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ada 111 Bengkel Resmi Siaga di Riau, Liburan Nataru Lebih Aman Bersama AHASS Honda
Kontribusi Industri Hulu Migas Kkks Wilayah Sumbagut Tahun 2024 Dan Rencana Kerja Tahun 2025.(foto: istimewa)Kontribusi Industri Hulu Migas KKKS Wilayah Sumbagut Tahun 2024 dan Rencana Kerja Tahun 2025
Karhutla di Sumatera.(ilustrasi/int)Jelang Akhir Tahun 2024 hanya Ada 8 Hotspot di Sumatera, Riau Tetap Nihil Titik Panas
Liga Inggris.Hasil Liga Inggris: Manchester United Telan Kekalahan Lagi, Liverpool Makin Nyaman di Puncak
Ketua DPC PDIP Kabupaten Pelalawan, Syafrizal, SE (foto/ist)Sekjen Hasto Jadi Tersangka, DPC PDI Perjuangan Pelalawan Kirim Pengacara ke Jakarta
  Para mahasiswa UIR di ajang GARIIF24.(foto: istimewa)UIR Raih Prestasi di Ajang Internasional GARIIF24
Pedestrian di Jalan Sudirman Pekanbaru yang remang-remang rentan digunakan untuk berbuat mesum.(foto: sri/halloriau.com)Minim Penerangan, Kursi Taman di Pedestrian Jalan Sudirman Pekanbaru Berpotensi Jadi Tempat Mesum
Hujan di Pekanbaru.(ilustrasi/int)Cuaca di Riau Hari ini: Waspadai Hujan Lokal dan Potensi Petir
Tim Rescue Kantor SAR Pekanbaru saat evakuasi jenazah.Lansia yang Terjatuh dari Jembatan Merah Kampar Ditemukan Meninggal Dunia
Selebgram Oklin Fia wawancarai pengungsi Rohingya di Pekanbaru (foto/IG oklinfia)Sidak Pengungsian Warga Rohingya di Pekanbaru, Ini Kesan Selebgram Oklin Fia
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved