www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Lima Desa di Kampar Terendam Banjir, Raja Jaya Serukan Mitigasi Bencana
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Viral, Pemancing Dapat Ikan Patin Jumbo di Danau Buatan Rumbai Pekanbaru
Rabu, 15 Januari 2025 - 12:28:04 WIB
Pemancing dapat ikan patin di Danau Buatan Rumbai, Pekanbaru (foto/IG PkuFolk)
Pemancing dapat ikan patin di Danau Buatan Rumbai, Pekanbaru (foto/IG PkuFolk)

Baca juga:

Geger, Warga Temukan Mayat Mr X di Pinggir Danau Buatan Rumbai Pekanbaru
Danau Buatan Spot Terbaik Menikmati Sunset di Pekanbaru

PEKANBARU – Sebuah video memperlihatkan momen seorang pemancing berhasil menangkap ikan patin jumbo di Danau Buatan Pekanbaru menjadi viral di media sosial. Video tersebut diunggah di akun Instagram @pkufolk dan langsung menarik perhatian warga setempat serta netizen.

Dalam video yang diambil pada 7 Desember 2024 itu, terlihat sejumlah orang antusias membantu mengangkat ikan patin besar tersebut ke darat. Sementara itu, si pemancing tetap fokus memegang joran agar ikan tak terlepas. Setelah ikan berhasil diangkat, sorak-sorai warga yang menyaksikan langsung terdengar riuh.

"Op naik ya, naik. Sepuluh kilo ni. Badagok," terdengar suara pria yang merekam video tersebut. Unggahan pertama video ini sebenarnya berasal dari akun TikTok @muhammad.sanusi36 sebelum kemudian menjadi viral di berbagai platform.

Danau Buatan yang terletak di Kelurahan Sungai Ambang, Kecamatan Rumbai Timur, Pekanbaru, memang dikenal sebagai salah satu spot favorit para pemancing. Selain menjadi lokasi pelepasan bibit ikan secara rutin, Danau Buatan juga memiliki sejarah panjang. Dibangun pada tahun 1990-an, luas awalnya hanya sekitar 50 hektare (Ha). Namun, karena genangan air yang meluas hingga merendam lahan warga, luasnya kini mencapai 154 Ha.

Awalnya, danau ini dirancang untuk menyuplai air ke area persawahan di Kelurahan Tebing Tinggi Okura dan Lembah Sari. Namun, karena karakteristik tanah gambut di wilayah tersebut, fungsi utama danau beralih menjadi irigasi untuk budidaya ikan, terutama ikan lele.

Tak hanya sebagai sumber ekonomi bagi masyarakat melalui budidaya ikan, Danau Buatan juga menjadi destinasi wisata alam yang menarik. Pemandangannya yang indah dan potensi wisatanya menjadikan danau ini aset penting bagi Kota Pekanbaru.

Momen viral seperti penangkapan ikan patin jumbo ini menunjukkan bagaimana Danau Buatan tidak hanya memiliki nilai ekonomi, tetapi juga mampu menjadi pusat interaksi sosial dan hiburan bagi warga. Dengan potensinya yang terus berkembang, Danau Buatan Pekanbaru diharapkan semakin menjadi ikon wisata dan ekonomi andalan Kota Bertuah.

Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Anggota DPRD Riau Dapil Kampar, Raja Jaya Dinata Sianturi.(foto: int)Lima Desa di Kampar Terendam Banjir, Raja Jaya Serukan Mitigasi Bencana
Kondisi tumpukan sampah di Jalan Laos Payung Sekaki Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Ginda Burnama: Penetapan Status Darurat Sampah di Pekanbaru Belum Tepat
Ilustrasi. (Foto: Int)Pilkada Kampar di MK: 71 Ribu Pemilih Diduga Tak Terima Undangan
Ilustrasi sawit. (Foto: Int)Pekan Ini Harga TBS Sawit di Riau Kompak Turun, Berikut Daftar Lengkapnya
Pj Sekda Kuansing, Fahdiansyah, memimpin rapat koordinasi persiapan penetapan situasi bencana. (Foto: Ultra Sandi)5 Kecamatan di Kuansing Kebanjiran, Status Siaga Bencana Diberlakukan
  DPRD Pelalawan mengadakan rapat paripurna penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Zukri SM dan Husni Tamrin. (Foto: Andy Indrayanto)Gelar Paripurna, DPRD Kukuhkan Zukri - Husni Tamrin Sebagai Pemimpin Baru Pelalawan
Indonesia Commodity & Derivative Exchange mendorong peningkatan literasi keuangan di kalangan masyarakat usia 18-25 tahun. (Foto: Istimewa)ICDX Dukung Peningkatan Literasi Keuangan Nasional, Fokus pada Usia Produktif
Bank Muamalat Indonesia dan Pos Indonesia untuk menyediakan layanan setor dan tarik tunai bagi nasabahnya. (Foto: Istimewa)Bank Muamalat Hadirkan Kemudahan Transaksi di Pelosok Negeri Bersama Pos Indonesia
Polsek Simpang Kanan, mengimbau masyarakat di Kepenghuluan Kota Parit untuk tetap menjaga kamtibmas pasca Pemilu 2024. (Foto: Afrizal)Polsek Simpang Kanan Imbau Masyarakat Kota Parit Hindari Konflik Pasca Pemilu
Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru, Roni Rahkmat. (Foto: Dini Rahmadanti)Pekanbaru Darurat Sampah, Pj Walikota Kerahkan Semua Armada Atasi Tumpukan di Jalan Laos
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved