www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pengungsi Rohingya di Pekanbaru Diduga Jarah Hasil Kebun dan Barang Warga
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Walikota Pekanbaru Terpilih Gencar Temui Pejabat Negara, Ternyata Ini Tujuannya
Rabu, 18 Desember 2024 - 20:40:40 WIB

PEKANBARU - Walikota Pekanbaru terpilih, Agung Nugroho tampaknya mulai menunjukkan kinerja dalam membangun yang berjulukan Kota Bertuah ini.

Pasalnya, meski belum dilantik, dirinya telah menemui beberapa pejabat negara guna menentukan langkah strategis dalam memetakan solusi berbagai masalah yang dihadapi masyarakat selama ini.

Dikatakan Agung, beberapa fokus utama dirinya bersama Wakil Walikota terpilih Markarius Anwar, di antaranya penanganan masalah banjir, peningkatan pelayanan publik berbasis digital.

"Kita juga akan memprioritaskan pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sebagai motor penggerak ekonomi lokal," kata Agung.

Sebagai langkah strategis yang baru saja dilakukan Agung pada bidang UMKM adalah memboyong Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Teuku Riefky Harsya, ke Pekanbaru untuk melihat langsung potensi ekonomi kreatif (Ekraf) di daerah tersebut.

"Kunjungan Menteri Ekonomi Kreatif tersebut adalah bagian dari upaya kita untuk mempromosikan Pekanbaru sebagai pusat ekonomi kreatif di Sumatera," sebutnya.

"Pak Menteri sangat antusias melihat potensi ekonomi kreatif kita. Beliau juga memberikan beberapa masukan strategis agar pelaku ekraf di Pekanbaru bisa lebih berkembang dan memiliki daya saing di tingkat nasional," ujar Agung.

Menurut Agung, Pekanbaru memiliki banyak potensi ekraf yang belum tergarap secara optimal. Maka itu, ia berharap kolaborasi dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dapat membuka akses yang lebih luas bagi pelaku usaha lokal, termasuk dalam hal promosi dan pelatihan.

"Saya ingin Pekanbaru menjadi salah satu kota kreatif terbaik di Indonesia. Dengan dukungan pemerintah pusat, saya yakin kita bisa mewujudkannya," tegasnya.

Selain mendorong sektor Ekraf, Agung juga aktif menyelesaikan persoalan infrastruktur kota. Ia menjalin komunikasi intensif dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Dody Hanggodo, untuk mencari solusi atas berbagai persoalan mendesak, seperti banjir dan pengelolaan sampah.

"Dalam pertemuan dengan Pak Menteri PUPR, saya menyampaikan akan segera membawa proposal terkait pembangunan drainase modern dan perbaikan infrastruktur jalan. Respons beliau sangat positif, bahkan langsung menawarkan program kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah," ungkap Agung.

Tidak berhenti di situ, Agung juga merancang sistem pelayanan publik berbasis digital untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi birokrasi.

Agung menjelaskan bahwa pelayanan digital ini nantinya akan memudahkan masyarakat dalam mengakses layanan pemerintah tanpa harus melalui prosedur yang rumit.

"Kami sedang menggagas platform digital yang terintegrasi untuk mempermudah masyarakat Pekanbaru. Dengan teknologi ini, semua layanan bisa diakses secara cepat dan transparan," katanya.

Agung juga menaruh perhatian besar pada pemberdayaan UMKM sebagai penggerak ekonomi lokal. Ia berencana memberikan dukungan berupa pelatihan, akses permodalan, hingga kemudahan perizinan usaha bagi pelaku UMKM di Pekanbaru.

"UMKM adalah ujung tombak perekonomian kita. Jika sektor ini maju, dampaknya akan terasa langsung pada kesejahteraan masyarakat. Untuk itu, kita harus memberikan mereka dukungan yang maksimal," jelas Agung.

Penulis: Yuni
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Warga Pekanbaru risau ada pengungsi Rohingya diduga jarah asil kebun (foto/dini)Pengungsi Rohingya di Pekanbaru Diduga Jarah Hasil Kebun dan Barang Warga
Marisa Putri penabrak IRT hingga meninggal di Pekanbaru divonis 8 tahun penjara (foto/int)Eksekusi Marisa Putri Terpidana 8 Tahun Penjara Ditunda, Salinan Putusan Belum Diterima JPU
DPPPA melaksanakan Monev KLA yang dihadiri perwakilan OPD se-Kota Dumai, di ruang rapat Wan Dahlan Ibrahim (foto/bambang)DPPPA Laksanakan Monev KLA Menuju Dumai Kota Layak Anak
Wapres Gibran hadiri pelantikan PP PK Periode 2024-2027 (foto/ist)PP PK Dilantik, Kader Komda Riau Lorensius Purba Ditunjuk Jadi Sekjen
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Rizky Bagus Oka (foto/ist)Rizky Bagus Oka Harap Program Makan Siang Gratis 2025 Bisa Maksimal
  Teken Perjanjian Kerja Sama antara Unri yang diwakili Wakil Rektor IV Dr Ir Sofyan Husein dan perwakilan PT Surveyor Indonesia, Wahyu selaku General Manager Cabang Pekanbaru (foto/ist)IDSurvey Goes to Campus Unri: Perkuat Kerja Sama Antara Akademisi dan Industri
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho saat bertemu Menteri PUPR, Dody Hanggodo (foto/yuni)Walikota Pekanbaru Terpilih Gencar Temui Pejabat Negara, Ternyata Ini Tujuannya
Anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru, David Marihot Silaban (foto/int)Jelang Nataru, DPRD Pekanbaru Minta Pemko Cegah Spekulan Mainkan Harga Sembako
Walikota Dumai, Paisal menerima penghargaan APBD Award dari Kemendagri RI di Jakarta (foto/bambang)Wako Dumai Terima Anugerah APBD Award 2024 dari Kemendagri RI
Universitas Hangtuah Pekanbaru gelar MLBB serta watch party M6 World Championship (foto/yuni)Kolaborasi Tournament and Watch Party M6 Community, UHTP Hadirkan MLBB
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved