www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Cuaca di Riau Hari Ini: Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang di Bengkalis dan Siak
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tegaskan Kebijakan Anggaran, Pj Wako Pekanbaru: Tidak Boleh Ada Janji Proyek di 2025
Jumat, 13 September 2024 - 18:56:19 WIB

PEKANBARU – Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, menekankan sejumlah kebijakan strategis dalam rapat kerja bersama seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Aula Gedung Utama Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Jumat (13/9/2024). Rapat tersebut membahas arah kebijakan Pemko Pekanbaru untuk menghadapi tantangan di empat bulan terakhir tahun ini.

Dalam arahannya, Risnandar secara tegas meminta agar pencairan anggaran dan pengelolaan keuangan Pemko dapat berjalan tepat waktu, demi memastikan kelancaran berbagai program prioritas.

"Kami siap melaksanakan pembayaran dan pengelolaan anggaran hingga akhir tahun. Semua kebijakan sudah disiapkan untuk menghadapi sisa tahun 2024," ujar Risnandar.

Lebih lanjut, Risnandar mengingatkan seluruh OPD untuk tidak menjanjikan atau memulai program apapun sebelum daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) tahun 2025 resmi keluar.

"Tidak boleh ada janji-janji proyek untuk 2025 sebelum DIPA keluar. Saya melarang kegiatan yang tidak berdasarkan peraturan hingga Desember 2025," tegasnya.

Selain urusan anggaran, Risnandar juga memberikan perhatian khusus pada persoalan pelayanan publik di Pekanbaru, terutama perbaikan di Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani yang sering mendapat keluhan dari masyarakat. Ia meminta peningkatan pelayanan kesehatan yang profesional dan merata.

Disiplin pegawai juga menjadi sorotan penting dalam rapat tersebut. Risnandar menegaskan bahwa peningkatan kinerja tidak hanya bergantung pada program, tetapi juga disiplin pegawai dalam menjalankan tugas.

"Kedisiplinan dan kepatuhan terhadap peraturan harus diperkuat untuk memastikan pelayanan publik yang maksimal," imbuhnya pekanbaru.go.id.

Rapat ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi OPD di Pemko Pekanbaru untuk meningkatkan efisiensi anggaran, menjaga kinerja yang optimal, dan memberikan pelayanan publik yang lebih baik menuju akhir tahun. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Cuaca di Riau hari ini.(ilustrasi/int)Cuaca di Riau Hari Ini: Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang di Bengkalis dan Siak
Polytron Fox 500.Motor Listrik Terbaru Polytron Resmi Meluncur, Harga Rp40 Jutaan
ist.Korban Tewas Ledakan Massal Walkie Talkie di Lebanon Jadi 20 Orang
Walikota Dumai, Paisal beri sambutan usai peletakan batu pertama pembangunan agar buah BSR Dumai (foto/bambang)Bangun Kios Pasar Buah BSM, Pemko Dumai Gelontorkan Rp5,2 M
Dirut RSD Madani, Arnaldo Eka Putra (kanan) diberhentikan sementara (foto/int)Diperiksa Inspektorat, Dirut RSD Madani Diberhentikan Sementara
  PT Arita Prima Indonesia Tbk.Intip Profil Kontribusi PT Arita Prima Indonesia Tbk pada Ekonomi dan Perkembangan di Industri Valve
iPhone terbaru September 2024.Harga iPhone September 2024 di iBox, Cek Daftarnya Masing-masing Model
Bupati Kuansing, Suhardiman Amby menyerahkan motor dinas untuk Kades dan BPD se-Kuansing.(foto: ultra/halloriau.com)Kades dan BPD se-Kuansing Dapat Motor Dinas, Bupati Suhardiman: Gunakan untuk Kepentingan Rakyat
PT RAPP diwakili GM Stakeholder Relation, Wan Mohammad Jakh Anza dan Pj Bupati Kampar, Hambali teken MoU Program School Improvement (foto/ist)RAPP Dukung Dunia Pendidikan dengan Tingkatkan Kompetensi Lewat Program School Improvement
Bacalon Wabub Kuansing, Muklisin merupakan seorang Tokoh Jawa Kuansing bersilaturahmi dengan pengurus Perjasing (foto/ultra)Persaudaraan Jawa Kuansing Siap Menangkan Suhardiman Amby-Muklisin
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved