Selain TMMD
Program Perkampungan Terintegrasi, Dinas Perkim Pekanbaru Ikut Benahi Meranti Pandak
Rabu, 29 Mei 2024 - 17:38:10 WIB
PEKANBARU - Perkampungan Meranti Pandak di Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru, menjadi sorotan dengan mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) dari pemerintah pusat. Proyek ini bagian dari Program Perkampungan Terintegrasi yang dijadikan sebagai program percontohan di Provinsi Riau.
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Pekanbaru, Mardiansyah, mengungkapkan hal ini saat berada di lokasi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kelurahan Meranti Pandak, Selasa (28/5/2024).
"Anggaran untuk proyek percontohan ini sekitar Rp6 miliar. Pemerintah pusat berupaya menyelesaikan masalah kawasan kumuh," kata Mardiansyah.
Proyek ini akan membenahi kawasan kumuh dengan menyediakan fasilitas yang terintegrasi. Fasilitas-fasilitas tersebut mencakup pembangunan rumah layak huni, pembenahan jalan lingkungan, penyediaan air bersih, instalasi hidran, dan pembangunan Mandi Cuci Kakus (MCK).
"Proyek percontohan ini sudah masuk dalam tahap lelang dan diharapkan dapat mulai dikerjakan bulan depan," tambah Mardiansyah.
Dengan adanya program ini, diharapkan kawasan kumuh di Pekanbaru yang saat ini mencapai 198 hektare dapat berkurang secara signifikan. Setelah program TMMD selesai, proyek percontohan dari dana pusat ini akan menjadi langkah lanjutan untuk memperbaiki kondisi perumahan dan permukiman di wilayah tersebut.
Proyek ini tidak hanya bertujuan untuk mengatasi masalah fisik kawasan kumuh, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup warga Meranti Pandak melalui penyediaan fasilitas yang lebih baik dan terintegrasi. Program ini diharapkan menjadi contoh bagi daerah lain dalam upaya penanganan kawasan kumuh di Indonesia. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :