Begini Nasib Bripda YI yang Mabuk dan Kecelakaan Saat Bawa Mobil Kasat Narkoba Pelalawan
Jumat, 19 April 2024 - 11:33:28 WIB
PEKANBARU - Anggota Polres Pelalawan, Bripda YI menjalani pemeriksaan internal dan menjalani penempatan khusus. Bripda YI yang bertugas sebagai sopir Kasat Narkoba Polres Pelalawan diketahui dalam kondisi mabuk saat tabrak pagar Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Pemprov Riau.
Bripda YI mengalami kecelakaan tunggal saat melintas di Jalan Diponegoro, Kota Pekanbaru pada Selasa (16/4/2024) lalu, sekitar pukul 4.00 WIB. Disebut-sebut bintara itu baru pulang dari salah satu tempat hiburan malam.
Saat mengendarai mobil SUV dengan pelat nomor BK 1345 BI yang diketahui milik Kasat Reserse Narkoba Polres Pelalawan, Bripda YI hilang kendali dan menabrak pagar kantor.
Informasinya, Bripda YI sempat diamankan oleh tim Bidang Propam Polda Riau. Namun penanganan kasus ini, diserahkan ke Seksi Propam Polres Pelalawan.
Kabid Propam Polda Riau Kombes Pol Edwin Louis Sengka saat dikonfirmasi, membenarkan kejadian itu.
"Kejadian benar, diduga mabuk dan sudah ditangani Polres Pelalawan," kata Kombes Pol Edwin.
Sementara itu, Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto menyebut, Bripda YI sudah diproses secara internal dan ditempatkan di tempat khusus (patsus).
"Benar dan sudah di proses," katanya, Kamis (18/4/2024) dikutip dari tribunpekanbaru.
Disinggung soal keberadaan Kasat Reserse Narkoba Polres Pelalawan sendiri, Suwinto memastikan yang bersangkutan tidak berada di Pekanbaru saat kejadian. Ia menyebut Kasat Narkoba Pelalawan itu izin libur Lebaran. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :