Kunjungi Pasar Senapelan Pekanbaru, Sekdako: Harga Cabai Sudah Turun
Sabtu, 16 Maret 2024 - 21:47:57 WIB
PEKANBARU - Harga cabai merah yang sempat mencapai titik tertinggi Rp150 ribu per kilogramnya di Pekanbaru, kini mengalami penurunan signifikan.
Pantauan langsung Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution bersama Danrem 031 Wirabima Brigjen TNI Dany Rakca, menunjukkan penurunan harga cabai di Pasar Senapelan Pekanbaru, Sabtu (16/3/2024).
"Dari pantauan di pasar tradisional tersebut diketahui harga cabai merah sudah kembali ke angka Rp70 ribu perkilogram dari harga sebelumnya yang mencapai Rp150 ribu," ungkap Indra Pomi Nasution dilansir mcr.
Tidak hanya cabai merah, harga daging sapi juga mengalami penurunan. Sebelumnya mencapai Rp160 ribu/kg, kini turun menjadi Rp140 ribu/kg.
"Kemarin siang harga cabai merah turun menjadi Rp95 ribu dan pagi ini sudah turun lagi ke harga Rp70 ribu per kilogram untuk cabai merah bukittinggi dan Rp50 ribu untuk cabai merah medan," tambahnya.
Indra Pomi Nasution menekankan, masyarakat seharusnya tidak perlu panik memborong bahan pokok menjelang Ramadan.
Dia juga menyampaikan terimakasih kepada TNI dan Polri yang bersinergi dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok.
"Pemerintah, TNI dan Polri akan memastikan bahan pokok tidak langka di pasaran. Kami juga sudah melakukan berbagai upaya seperti kerjasama dengan daerah penghasil pangan dan subsidi transportasi dari daerah penghasil," jelasnya.
Sementara itu, Danrem 031 Wirabima, Brigjen TNI Dany Rakca mengajak jajaran Pemko Pekanbaru turun ke pasar guna melihat langsung kondisi harga bahan pokok.
Upaya ini diharapkan membantu Pemko Pekanbaru dalam mengintervensi harga sehingga tetap stabil.
Dengan penurunan harga yang signifikan, masyarakat Pekanbaru kini dapat bernafas lega menjelang Ramadan tanpa harus khawatir akan kenaikan harga kebutuhan pokok yang tidak terkendali.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :