566 Pelamar PPPK Tenaga Guru di Pemko Pekanbaru Dinyatakan Lulus, Satu Orang Gagal
Senin, 25 Desember 2023 - 16:54:58 WIB
PEKANBARU - Sebanyak 566 pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Guru di Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dinyatakan lulus. Tenaga guru ini merupakan pelamar yang nilainya memenuhi ambang batas pada seleksi PPPK Tenaga Guru tahun 2021 lalu.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru Irwan Suryadi, melalui Kabid Pengadaan Pemberhentian dan Informasi Ahmad Nurdinsyah mengatakan, bahwa pengumuman seleksi PPPK Tenaga Guru sudah keluar.
"Ada 566 guru yang dinyatakan lulus dari 567 guru yang mendaftar ulang pada PPPK tahun ini," ujar Ahmad Nurdinsyah, yang akrab disapa Akang, Senin (25/12/2023).
Dikatakannya, ada satu guru yang gagal lulus pada PPPK tahun ini. Padahal, mereka sudah dipastikan lulus dan hanya perlu mendaftar ulang pada penerimaan PPPK Pemko Pekanbaru tahun ini.
Ia menyebut, tidak lulusnya satu orang guru itu lantaran salah menginput data.
"Satu yang tidak lulus itu guru matematikadi. Jadi guru itu lulus di formasi guru kelas pada tahun 2021 lalu. Namun pada tahun ini dia mendaftar formasi guru matematika, jadi tidak lulus," katanya.
Namun begitu, pihaknya tetap mengupayakan agar guru tersebut bisa lulus sesuai hasil sebelumnya. Pihaknya akan menyurati BKN dan Kemendikbud agar hasil tersebut bisa diubah kembali.
"Kita tetap upayakan agar guru itu bisa lulus. Karena dia itu lulus mengambil formasi guru kelas, sementara yang dia daftar di PPPK tahun ini guru matematika. Jadi dia tidak lulus. Tapi kita tetap upayakan," pungkasnya.
Diketahui juga, tahun ini Pemko Pekanbaru membuka penerimaan PPPK Guru, Tenaga Kesehatan dan Tenaga Teknis sebanyak 707 formasi. Untuk guru 610 formasi, tenaga kesehatan tersedia 29 formasi dan tenaga teknis 68 formasi.
Penulis: Rahmat
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :