Harga Cabai Turun Drastis di Pekanbaru, Bawang dan Tomat Melonjak Jelang Nataru 2024
Kamis, 21 Desember 2023 - 13:41:10 WIB
PEKANBARU – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2024, pasar tradisional mengalami gejolak harga yang cukup mencolok. Terutama pada komoditi cabai dan tomat.
Harga cabai merah tercatat mengalami penurunan signifikan, turun dari Rp 90.000 menjadi Rp 50.000 per kilogram dalam kurun waktu beberapa pekan.
Penurunan harga cabai dipicu kelimpahan pasokan dari distributor di Aceh, yang juga menekan harga cabai Bukit (Sumatera Barat) di pasar lokal. Meski demikian, tren ini tidak berlaku untuk bahan pokok lainnya.
Harga bawang merah terus melonjak, mencapai puncak tertinggi Rp 38.000 per kilogram, sementara bawang putih bertengger di Rp 35.000 per kilogram. Yang paling mencolok adalah kenaikan harga tomat, melesat dari Rp 8.000 menjadi Rp 18.000 per kilogram.
Ajo, seorang pedagang di Pasar Pagi Arengka, menyampaikan, harga cabai memang turun drastis. Tapi bawang merah melonjak tinggi hingga Rp 38.000 per kilogram.
"Tomat juga bertahan tinggi di Rp 18.000 per kilogram, padahal harga normalnya hanya Rp 8.000 per kilogram," sebutnya.
Sementara itu, harga beras premium masih bertahan tinggi di kisaran Rp 17.000-18.000 per kilogram. Minyak goreng curah dijual seharga Rp 14.000 per liter.
Gula pasir kembali naik menjadi Rp 17.500 per kilogram, melampaui harga normal Rp 14.500-15.000 per kilogram. Harga telur ayam bervariasi tergantung ukuran, dengan standar hari ini mencapai Rp 49.000 per papan.
Tepung terigu dijual seharga Rp 11.000 per kilogram, sementara daging ayam dibanderol Rp 22.000-24.000 per kilogram dan daging sapi segar mencapai Rp 140.000 per kilogram.
Penulis: Mimi Purwanti
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :