PEKANBARU - Kota Pekanbaru sudah memasuki musim hujan. Wilayah Kota Pekanbaru hampir diguyur hujan setiap harinya.
Akibatnya, sejumlah wilayah Pekanbaru masih terdampak banjir. Wilayah yang sebelumnya sudah aman dari banjir kini kembali tergenang.
Menanggapi kondisi itu, Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution, juga tidak menampiknya. Menurutnya, saat ini memang puncaknya hujan.
"Jadi ini kan menurut BMKG, ini puncak musim hujan, hujan ini di mana-mana, sekarang hujan, pagi sore hujan, kayak hari ini sepanjang hari hujan," ujar Indra, Kamis (30/11/2023).
Untuk mewaspadai banjir dan genangan yang diakibatkan hujan tersebut, Pemko Pekanbaru akan melakukan normalisasi sungai dan parit. Dirinya juga sudah berbicara dengan Pj Walikota Pekanbaru untuk penanganan banjir tersebut.
"Jadi kemarin kami sempat melaporkan ke Pak Walikota. Walikota menyampaikan, jalan satu-satunya menangani banjir dan genangan itu normalisasi sungai, parit, seperti yang kita lakukan di Arifin Ahmad," katanya.
Menurutnya, apa yang dilakukan Pemko Pekanbaru di Jalan Arifin Ahmad cukup ampuh menanggulangi banjir di sana. Menurutnya, Pemko akan melakukan upaya yang di beberapa ruas jalan di Kota Pekanbaru.
"Ternyata mujarab apa yang kita lakukan di Jalan Arifin Ahmad, kita bongkar penghalang-penghalang yang ada di badan air, bongkar jembatan yang memperkecil gerakan air, membongkar sedimen yang membuat parit rendah, itu mestinya," terangnya.
Sesuai arahan Walikota kata Indra, Pemko Pekanbaru nantinya akan melakukan pembongkaran saluran air di beberapa ruas jalan. Pembongkaran akan dilakukan di beberapa titik skala prioritas.
Pasalnya, untuk pembongkaran dan membangun ulang saluran yang dibongkar juga membutuhkan biaya.
"Jadi kami sesuai arahan walikota, akan memilih nanti beberapa ruas jalan yang harus kita bongkar, semua drainase. Tapi ini untuk bongkar dan bangun ulang butuh biaya juga, sehingga nanti ada skala prioritas, kira-kira di titik tertentu kita lakukan pembongkaran," pungkasnya.
Penulis: Rahmat
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :