www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
832 Pengungsi Rohingya Pekanbaru Diusulkan Segera Pindah ke Palas, Ini Alasan Pemko
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pemko Pekanbaru Janjikan Bonus Atlet Peraih Medali PON Papua Cair Senin Depan
Kamis, 14 April 2022 - 15:03:46 WIB

PEKANBARU - Bonus atlet Kota Pekanbaru yang menyumbang medali untuk kontingen Riau pada PON XX 2021 di Papua akan dibagikan Senin depan.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru Itang Tarsana, bahwa pekan depan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan membayarkan bonus atlet peraih medali pada PON Papua lalu.

Namun sebelum dilakukan penyerahan bonus, pihaknya terlebih dahulu akan melakukan kegiatan penyerahan secara simbolis oleh Walikota Pekanbaru Firdaus.

"Sebelum diserahkan kepada masing-masing atlet dan pelatih, terlebih dahulu ada penyerahan secara simbolis yang akan diserahkan langsung oleh walikota Pekanbaru, yang direncanakan akan dilaksanakan pada Sabtu (16/4) mendatang," ujar Itang Tarsana, Kamis (14/4/2022).

Dikatakannya, penyaluran bonus atlet dan pelatih peraih medali tidak membutuhkan waktu lama. Hanya butuh waktu satu hari saja jika tidak terkendala oleh jaringan sistem. Pasalnya, bonus tersebut sudah berada di rekening Dispora dan tinggal menyalurkannya ke masing-masing atlet.

"InsyaAllah kalau jaringan dan sistemnya bagus, karena penyaluran melalui sistem, Senin pekan depan uangnya sudah masuk ke rekening pribadi masing-masing atlet dan pelatih," ungkapnya.

Sebelumnya, Kadispora Kota Pekanbaru Zulfikri mengatakan anggaran bonus atau uang yang akan diberikan kepada atlet dan pelatih peraih medali pada PON XX Papua 2021 lalu sudah masuk ke rekening Dispora.

"Bonus itu sudah ada anggarannya, dan sudah masuk ke rekening kita, tinggal menunggu pemberian secara simbolis oleh pak wali. In sya Allah, kembalinya pak wali itu kan paling tanggal 9 April, setelah itu lah, minimal secara simbolis," katanya.

Bonus tersebut akan diberikan kepada atlet yang meraih medali emas, perak dan perunggu.

"Kita serahkan pembagian hadiah atau bonus untuk peraih medali perunggu, perak dan emas yang di PON. Kita tidak mungkin kasih sekarang tanpa izin pimpinan," ungkapnya.

Pihaknya telah menyediakan anggaran sekitar Rp2,1 miliar. Jumlah anggaran itu sudah termasuk dengan bonus atlet National Paralympic Committee (NPC) Riau asal Pekanbaru.

Diketahui ada 19 atlet Pekanbaru yang akan menerima bonus tersebut. Di mana, mereka berhasil menyumbang 8 medali emas, 9 perak dan 9 perunggu. Mereka hampir menyumbang separuh medali emas dari total 21 emas yang diraih kontingen Riau.

Penulis: Rahmat Hidayat
Editor: Ihsan

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi Pemko Pekanbaru mengusulkan pemindahan ratusan pengungsi Rohingya ke Palas (foto/int)832 Pengungsi Rohingya Pekanbaru Diusulkan Segera Pindah ke Palas, Ini Alasan Pemko
Pj Walikota tunjuk Maisisco (kiri) jadi Plh Kadis Kominfo Pekanbaru setelah Raja Hendra (kanan) ditahan Kejari (foto/int)Tunjuk Maisisco Jadi Plh Kadis Kominfo Pekanbaru Gantikan Raja Hendra, Ini Pesan Pj Wako
Bupati Siak, Alfedri menerima penghargaan bergengsi dari Universitas Muhammadiyah Riau (foto/diana)Bupati Siak Raih Penghargaan Kepala Daerah Inspiratif dari Umri, Ini Kontribusinya
Melalui Menteri Pendidikan, Prof H Abdul MuMelalui Menteri Pendidikan, BRK Syariah Serahkan Ambulans untuk Umri
Gubernur dan Wakil Gubernur Riau terpilih, Abdul Wahid dan SF Hariyanto.Tim Transisi Mulai Selaraskan Program Kepala Daerah Terpilih dengan APBD Riau 2025
  Mantan Ketua LAMR Kota Pekanbaru, Yose Saputra, resmi ditahan JPU Kejari Pekanbaru (foto/Antarariau)Eks Ketua LAMR Pekanbaru Ditahan atas Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp1 Miliar
Pemprov Riau siapkan vaksin ternak cegah PMK di 2025 (foto/MCRiau)Pemprov Riau Siapkan 12 Ribu Dosis Vaksin Ternak untuk Cegah PMK di 2025
Ketua Tim Pemenangan Paslon nomor urut 3 Halim-Sardiyono, Firdaus Oemar (kiri) masuk tim hukum Adam-Sutoyo di sidang Gugatan Hasil Pilkada Kuansing di MK. Adam-Sutoyo dan Halim-Sardiyono Bersatu dalam Gugatan Hasil Pilkada Kuansing, Tim Suhardiman Santai
Ground breaking pembangunan SDN 001 Lubuk Gaung oleh Apical Group.Apical Bangun Kompleks Baru untuk Satu-satunya Sekolah Dasar di Lubuk Gaung
Raja Hendra Saputra.Raja Hendra, Corruption Suspect, Maisisco Becomes Daily Acting Head of Pekanbaru City Communication and Information Service
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved