www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Banjir Pelalawan Semakin Parah, Sistem Buka Tutup Diberlakukan di Jalan Lintas Timur
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pertamina Pastikan Stok BBM dan Elpiji di Riau Aman Selama Ramadan dan Idulfitri 2025
Rabu, 12 Maret 2025 - 06:30:30 WIB

PEKANBARU – Stok bahan bakar minyak (BBM) dan elpiji di Riau dipastikan aman selama periode Ramadan dan Idulfitri 2025. Hal ini disampaikan oleh Sales Area Manager PT Pertamina, Wilson Edi Wijaya, dalam High-Level Meeting TPID se-Provinsi Riau menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) di Balai Serindit, Selasa (11/3/2025).

Untuk memastikan ketersediaan BBM dan elpiji selama periode tersebut, Pertamina telah membentuk Posko Satgas Ramadan dan Idulfitri yang akan beroperasi hingga 13 April 2025 atau setelah arus balik Lebaran.

“Kami telah memprediksi adanya peningkatan kebutuhan BBM sekitar 5 hingga 6 persen menjelang Lebaran. Oleh karena itu, stok BBM telah disiapkan melebihi kebutuhan yang diperkirakan,” ujar Wilson.

Ia menambahkan, lonjakan permintaan BBM diperkirakan terjadi pada tiga hingga lima hari menjelang Idulfitri. Oleh sebab itu, Pertamina telah mengantisipasi dengan menambah stok dan memastikan kelancaran distribusi.

Sementara itu, konsumsi solar diperkirakan mengalami penurunan sekitar 7 hingga 8 persen akibat menurunnya aktivitas perusahaan. Sebaliknya, kebutuhan LPG diprediksi meningkat sebesar 5 persen.

“Penurunan konsumsi solar berkisar antara 7 hingga 8 persen karena aktivitas industri yang berkurang. Sementara itu, permintaan LPG kami perkirakan meningkat sekitar 5 persen,” jelasnya.

Pertamina juga memberikan perhatian khusus terhadap distribusi BBM di wilayah kepulauan di Provinsi Riau, seperti Kepulauan Meranti, Bengkalis, dan Indragiri Hilir, untuk memastikan pasokan tetap tersedia bagi masyarakat.

“Kami telah mengantisipasi kebutuhan di wilayah kepulauan dengan melakukan pendistribusian tambahan LPG mulai Senin, 17 Maret. Ini dilakukan agar kebutuhan energi bagi sektor ekonomi seperti UMKM dan industri rumah tangga tetap tercukupi,” tambahnya.

Setiap hari, pengapalan dilakukan dari tiga depo utama, yaitu di Pekanbaru, Dumai, dan Indragiri Hilir. Seluruh armada distribusi BBM dan elpiji di Riau juga telah dipastikan dalam kondisi prima untuk melayani masyarakat.

Sebanyak 87 SPBU di Riau akan beroperasi selama 24 jam, termasuk di ruas jalan tol. Untuk memastikan kelancaran distribusi elpiji, Pertamina juga menyiapkan 202 agen elpiji yang beroperasi penuh sepanjang hari.

Sebagai tambahan, Pertamina menyiagakan tujuh motoris yang siap mengantarkan BBM bagi kendaraan yang mengalami kendala di jalan. Masyarakat yang membutuhkan layanan ini dapat menghubungi pusat layanan 135 tanpa dikenakan biaya pengantaran.

“Guna mengantisipasi lonjakan permintaan, kami juga menyiapkan delapan unit mobil tangki di SPBU dengan tingkat penyerapan tertinggi sebagai cadangan tambahan, selain tangki timbun yang telah tersedia di setiap SPBU,” pungkasnya.

Dengan langkah-langkah strategis ini, diharapkan kebutuhan energi masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri dapat terpenuhi dengan baik, seperti yang dilansir dari mcr.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Banjir yang melanda Jalan Lintas Timur di Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau. (Foto: Media Center Riau)Banjir Pelalawan Semakin Parah, Sistem Buka Tutup Diberlakukan di Jalan Lintas Timur
31 PMI yang dideportasi dari Malaysia melalui Pelabuhan Dumai. (Foto: Sri Wahyuni)31 PMI Ilegal Dipulangkan dari Malaysia, BP3MI Riau Fasilitasi Pemulangan
Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal menerima kunjungan Gubernur Riau Abdul Wahid di Markas Polda Riau, Rabu (12/3/2025). Foto IstGubernur Riau Abdul Wahid dan Kapolda Iqbal Perkuat Sinergi untuk Riau Maju
Angkasa Pura memberikan bantuan untuk masyarakat terdampak banjir di Kecamatan Rumbai Timur, Pekanbaru. (Foto: Sri Wahyuni)Injourney Airport Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Banjir Rumbai
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho, melakukan peninjauan kebutuhan pokok di Pekanbaru. (Foto: Rinaldi)Tinjau Pasar Cik Puan, Walikota Pekanbaru Pastikan Harga Pokok Stabil Jelang Lebaran
  Gubernur Riau, Abdul Wahid sampaikan visi dan misi RPJPD Riau 2025 - 2045 (foto/int)Gubri Wahid Paparkan Visi Misi RPJPD: Riau Maju, Berkelanjutan dan Zero Kemiskinan
Ketua Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru, Rois. (Foto: Int)DPRD Pekanbaru Apresiasi Kebijakan Gratis Bus TMP untuk Pelajar, Tekan Kecelakaan dan Kemacetan
PWI Riau memberikan apresiasi ke PT PHR, atas kepeduliannya yang terus terjaga terhadap awak media. (Foto: Istimewa)PWI Riau Apresiasi PHR atas Kepedulian terhadap Awak Media dan Keluarga Wartawan
BRI berbagi 2.500 paket Sembako untuk masyarakat Pekanbaru di Ramadan 1446 H (foto/riki)BRI Berbagi Bahagia: 2.500 Paket Sembako untuk Masyarakat Pekanbaru
Indosat menunjukkan komitmennya dalam mendukung kelancaran komunikasi selama Ramadan dan Idulfitri. (Foto: Istimewa)Ekspedisi Jaringan Andal Indosat Ooredoo Hutchison Siap Sambut Lonjakan Trafik Mudik Lebaran
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved