BMKG Pantau 44 Titik Panas di Sumatera, Riau Tercatat 7 Titik
Minggu, 09 Februari 2025 - 11:03:56 WIB
PEKANBARU – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru mencatat adanya peningkatan titik panas (hotspot) di wilayah Sumatera.
Data terbaru yang diperbarui pada pukul 23.00 WIB menunjukkan total 44 titik panas tersebar di berbagai provinsi.
"Sebanyak 7 provinsi di Sumatera terdapat titik panas dengan total 44 titik," kata Prakirawan BMKG Stasiun Pekanbaru Yudhistira, Minggu (9/2/2025).
Dia merincikan, Provinsi Bangka Belitung 11 titik, Aceh mencatat 8 titik panas, Riau dan Sumatera Utara masing-masing 7 titik, Jambi 6 titik, Sumatera Selatan 4 titik dan Kepulauan Riau 1 titik.
Di Riau, kata dia, titik panas terdeteksi di Kabupaten Pelalawan 3 titik, Siak 1 titik, Indragiri Hilir 1 titik dan Kota Dumai 2 titik.
Sedangkan provinsi di Sumatera yang tidak tercatat titik panas yakni Sumatera Barat, Lampung dan Bengkulu.
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :