Layanan Jemput Kemenkumham Riau
2 Hari Dibuka di Pekanbaru, Eazy Passport Layani Ribuan Pemohon
Senin, 25 November 2024 - 17:20:56 WIB
PEKANBARU – Kegiatan layanan jemput bola pembuatan paspor Eazy Passport yang digelar oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau di sebuah pusat perbelanjaan di Pekanbaru, pada Sabtu dan Minggu (23-24 November), berhasil mencatatkan antusiasme masyarakat yang luar biasa. Selama dua hari pelaksanaan, sebanyak 1.033 pemohon berhasil dilayani.
“Kami sangat bersyukur atas antusiasme masyarakat yang begitu tinggi terhadap layanan Eazy Passport ini,” ujar Habiburrahman, Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Riau.
Pada hari pertama, tercatat 531 pemohon telah dilayani, sementara di hari kedua sebanyak 502 pemohon turut memanfaatkan layanan ini. Habiburrahman mengungkapkan bahwa tingginya jumlah pemohon menjadi cerminan kebutuhan masyarakat akan layanan pembuatan paspor yang praktis, cepat, dan terjangkau.
“Meskipun jumlah pemohon sangat banyak, pelayanan tetap berjalan lancar dan tertib. Semua ini berkat kerja keras dan koordinasi yang baik dari seluruh petugas imigrasi di wilayah Riau,” tambahnya.
Layanan Eazy Passport, yang dilaksanakan di lokasi strategis seperti pusat perbelanjaan, memberikan kemudahan bagi masyarakat yang sebelumnya harus mendatangi kantor imigrasi. Dengan hanya datang ke lokasi layanan, proses pembuatan paspor dapat dilakukan tanpa hambatan.
Habiburrahman berharap kegiatan semacam ini bisa dilakukan secara rutin untuk menjangkau lebih banyak masyarakat, terutama di wilayah-wilayah yang jauh dari kantor imigrasi.
“Ke depan, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan memperluas jangkauan Eazy Passport ke daerah-daerah lainnya, sehingga masyarakat dapat lebih mudah mengakses layanan ini,” tutupnya dikutip dari antarariau. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :