www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Apresiasi DPRD Riau Ungkap Isu Defisit Anggaran Rp1,3 Triliun, Hengky Primana: Jaga Kepercayaan Masyarakat
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kapolda Ingatkan Peran Penting TNI-Polri saat Kunjungan Kerja ke Rokan Hulu
Jumat, 22 November 2024 - 06:14:46 WIB

PEKANBARU - Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal melakukan lawatan untuk memantau persiapan di Pilkada Serentak 2024. Kali ini, Iqbal memberi pembekalan di Polres Rokan Hulu.

Kapolda memberikan pembekalan kesiapan pengamanan jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Acara berlangsung di Islamic Centre Conventional Hall, Pasir Pengaraian.

Di hadapan Kapolda Riau, Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono, memaparkan kondisi wilayah menjelang Pilkada 2024. Termasuk gambaran umum pada tahapan Pilkada.

"Kami paparkan soal strategi pengamanan kampanye, distribusi logistik hingga TPS rawan bencana. Di Rokan Hulu ada itu TPS rawan banjir dan longsor," kata Budi, Kamis (21/11/2024).

Selain itu, Budi juga memaparkan simulasi tactical floor game. Langkah ini dilakukan dalam mendukung pengamanan Pilkada di Negeri Seribu Suluk secara optimal.

Selanjutnya Kapolda dalam pengarahannya menekankan TNI-Polri harus bersikap netral dan profesional dalam tugasnya. Kapolda juga mengingatkan seluruh stakeholder di Rokan Hulu untuk menjaga solidaritas demi menciptakan pilkada yang aman, adil, dan kondusif.

"Pengamanan logistik dan tahapan Pilkada menjadi prioritas utama. Untuk itu harus bersama-sama mendukung kesuksesan Pilkada dengan penuh tanggungjawab," ujar Kapolda.

Kapolda menyebut demokrasi adalah kedaulatan rakyat yang harus dijaga bersama. Penyelenggara Pilkada, seperti KPU dan Bawaslu, diminta bersikap adil untuk mencegah potensi konflik.

"Sinergi antara TNI, Polri, dan Forkopimda diperlukan untuk menciptakan Pilkada yang damai. Pengamanan logistik Pilkada, termasuk pengawalan distribusi hingga TPS, harus dilakukan secara maksimal," tegas jenderal bintang dua tersebut.

Selain Rokan Hulu, Kapolda bersama PJU juga telah melakukan kunjungan kerja ke sejumlah polres. Kunjungan itu dilakukan untuk memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana menjelang 27 November mendatang, seperti yang dilansir dari detik.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tokoh Pemuda Riau Hengky Primana.(foto: sri/halloriau.com)Apresiasi DPRD Riau Ungkap Isu Defisit Anggaran Rp1,3 Triliun, Hengky Primana: Jaga Kepercayaan Masyarakat
Paslon AMAn, Agung Nugroho dan Markarius Anwar.(foto: int)Begini Komitmen Agung-Markarius Lindungi Perempuan dan Anak di Pekanbaru
Titik panas di Riau.(ilustrasi/int)Riau Nihil Titik Panas, Pagi ini Hanya Ada 5 Hotspot di Sumatera
Pengamat Politik  Universitas Lancang Kuning (Unilak) Alexsander Yandra, S.IP, M.Si.Pengamat Politik Unilak Sebut Bawaslu Patut Selidiki Dugaan Bagi-bagi Uang di Kandis
Honda Scoopy.Transformasi Honda Scoopy Jadi Sorotan Komunitas Modifikasi
  Ilustrasi harga emas melejit di Pekanbaru (foto/int)Makin Silau, Harga Emas 1 Gram di Pekanbaru Suda Tembus Rp1,520 Juta
Suasana debat publik kedua Pilwako Pekanbaru 2024.(foto: dini/halloriau.com)Instiawati -Taufik Tawarkan Solusi Konkret Atasi Pengangguran di Pekanbaru Melalui Pendidikan
Cuaca ekstrem melanda Riau.(ilustrasi/int)Cuaca di Riau Hari ini: Hujan Lokal hingga Potensi Petir, Waspada Juga Angin Kencang
All New Hyundai Tucson.Generasi Terbaru Hyundai Tucson Resmi Meluncur, Harga Rp 600 Jutaan
ilustrasi.Mandiri Utama Finance (MUF) Bidik Pembiayaan Baru Rp25 Triliun pada 2025
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved