www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Kecuali M Wardan, Ini Lokasi TPS Para Paslon Pilgubri di Kota Pekanbaru
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tingkatkan Nutrisi dan Semangat Siswa
Pemprov Riau Simulasi Program Makan Siang Bergizi Perdana, Ini Kata Pj Gubri
Rabu, 06 November 2024 - 17:14:51 WIB

PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar simulasi program makan siang bergizi dan gratis pada Rabu (6/11/2024) sebagai bagian dari inisiatif nasional yang digagas Presiden RI Prabowo Subianto.

Program ini bertujuan meningkatkan asupan gizi dan semangat belajar para siswa melalui penyediaan makan siang berkualitas dan bergizi di sekolah-sekolah.

Dalam uji coba perdananya, program ini diterapkan di dua sekolah percontohan, yaitu SMAN 16 Pekanbaru dan SMKN 7 Pekanbaru. Penjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi, menjelaskan bahwa menu yang disajikan dirancang para ahli gizi untuk memastikan siswa mendapatkan asupan nutrisi yang seimbang.

Menu yang disajikan meliputi nasi, lauk berprotein tinggi seperti ayam, sayuran hijau, buah segar, dan susu, yang semuanya telah diuji oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk memastikan keamanannya.

“Kami menyajikan menu yang memenuhi standar gizi, termasuk karbohidrat, protein, sayuran, buah pisang, dan susu. Semua bahan telah diuji, baik dari segi kesehatan oleh BPOM maupun dari takaran nutrisi oleh ahli gizi,” ujar Rahman Hadi.

Lebih lanjut, Rahman Hadi berharap simulasi ini dapat menjadi landasan untuk memperluas kebijakan makan siang bergizi ke semua sekolah menengah di Riau. Pihaknya juga menyoroti pentingnya proses pengawasan dari tahap penyediaan bahan makanan hingga distribusi, sehingga dapat menjamin keamanan dan kelayakan makanan bagi para siswa.

“Kami ingin memantau dari hulu hingga hilir, mulai dari penyediaan makanan, distribusi, ukuran porsi yang sesuai dengan standar kesehatan, hingga keterlibatan pihak katering dan desain kemasan yang tidak menimbulkan sampah berlebihan. Semua ini penting agar program dapat berjalan dengan baik,” tambahnya.

Menurut Rahman Hadi, hasil simulasi ini akan dievaluasi dan menjadi acuan untuk pelaksanaan program yang lebih luas. Ia menekankan perlunya kolaborasi antara berbagai pemangku kepentingan agar program ini dapat sukses diimplementasikan.

Di sisi lain, para siswa merespons positif program ini. Reflitry Yulia Fitri, siswi SMAN 16 Pekanbaru, mengungkapkan bahwa menu yang disediakan sesuai dengan prinsip “4 Sehat 5 Sempurna” dan lebih baik dibandingkan dengan makanan yang biasa dibawa dari rumah atau dibeli di kantin.

“Program ini sangat bermanfaat. Biasanya, bekal dari rumah atau jajanan di kantin tidak selalu sehat dan kadang mengandung micin yang tinggi. Dengan adanya program ini, kami bisa mendapat asupan gizi yang lebih baik dan lengkap. Saya berharap program ini bisa berlanjut agar semua siswa terpenuhi nutrisinya,” ujarnya dikutip dari MC.Riau.

Dengan semangat besar dari para siswa dan dukungan dari pemerintah, program makan siang bergizi ini diharapkan dapat menjadi langkah maju dalam menciptakan generasi yang lebih sehat dan berprestasi di Riau. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Para Paslon Pilgub Riau 2024.(foto: int)Kecuali M Wardan, Ini Lokasi TPS Para Paslon Pilgubri di Kota Pekanbaru
Peluncuran varian baru Mitsubishi Xforce, Ultimate with Diamond Sense (Ultimate DS) pada pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang digelar di ICE BSD City, Tangerang, Banten, Jumat (22/11/2024).Mitsubishi Luncurkan Xforce Varian Baru dengan ADAS Lebih Lengkap
TPP ASN.(ilustrasi/int)Keuangan Diklaim Membaik, TPP ASN Pemko Pekanbaru Direncanakan Naik Tahun Depan
Kijang Innova Zenix HEV FFV.(foto: istimewa)Toyota Hadirkan Formasi Kendaraan Ramah Lingkungan di GJAW 2024, Dukung Net Zero Emission 2060
Jajaran Direksi Perumda Tirta Inhu dan Manajemen BRK Syariah.(foto: sri/halloriau.com)Pelanggan Tirta Indra di Inhu Sudah Bisa Bayar Tagihan Air di BRK Syariah
  Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal,Bawaslu Riau Imbau Paslon Tertibkan Alat Peraga dan Nonaktifkan Media Sosial Jelang Masa Tenang
Polda Kepri gerebek markas judi online di apartemen Batam.
Markas Judi Online Digerebek di Aparteman Batam Beromzet Rp 350 Juta per Hari
Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal.(foto: int)Bawaslu Riau Tegaskan Paslon Harus Bersihkan APK dan Serahkan LPPDK Sebelum Masa Tenang Pilkada 2024
Tersangka DN saat diperiksa di Mapolres Inhil.(foto: yendra/halloriau.com)Bendahara Desa Kelumpang Inhil Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Rp1,3 Miliar
Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Edward Riansyah (foto/int)Pemko Pekanbaru Fokus Perbaikan Jalan Rusak, Overlay Jadi Prioritas 2025
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved