Kerap Diguyur Hujan, Hotspot Riau Terpantau 15 Titik, Tersebar di Empat Kabupaten
Jumat, 01 November 2024 - 16:50:47 WIB
PEKANBARU - Hotspot atau titik panas sejumlah provinsi di Pulau Sumatera terpantau 109 titik, Jumat (1/11/2024) sore. Provinsi Riau terdeteksi 15 titik panas.
Total titik panas (hotspot) wilayah Sumatera 109 titik, tersebar paling banyak di Sumatera Selatan 42 titik. Kemudian Bengkulu dua titik, Jambi 19 titik, Lampung tujuh titik, Sumatera Barat 16 titik, Sumatera Utara lima titik, Kepulauan Riau satu titik, dan Bangka Belitung dua titik.
"Sedangkan Riau ada 15 titik, tersebar di Kabupaten Indragiri Hilir tujuh titik dan Pelalawan enam titik. Kemudian Kampar satu titik dan Kuantan Singingi satu titik," ujar Indah Desinigraha, Prakirawan BMKG Pekanbaru, Jumat (1/11/2024) sore.
Sebagai informasi Pemprov Riau menetapkan status siaga darurat kebakaran hutan dan lahan. Status siaga ini akan berlangsung hingga akhir November 2024.
BNPB sudah membantu helikopter water bombing dan patroli untuk perangi Karhutla Riau 2024.
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :