Berkas Ribuan Calon PPPK Pemprov Riau Dalam Verifikasi, Hasilnya Segera Diumumkan
PEKANBARU - Pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau resmi ditutup, Minggu (20/10/2024).
Dari kuota yang disediakan sebanyak 6.360 formasi, hanya 5.732 orang yang mendaftar untuk posisi PPPK di Pemprov Riau.
Kepala BKD Riau, Mamun Murod menyatakan, meski jumlah pendaftar tidak memenuhi kuota yang tersedia, tidak ada perpanjangan waktu pendaftaran.
“Sampai pendaftaran ditutup, terdapat 5.732 peserta yang mendaftar. Dari jumlah tersebut, 830 orang melamar sebagai tenaga guru, 112 orang sebagai tenaga kesehatan, dan 4.790 orang untuk posisi tenaga teknis. Meskipun kuota belum terpenuhi, kami tidak akan memperpanjang waktu pendaftaran,” jelas Murod dilansir mcr, Rabu (23/10/2024).
Setelah proses pendaftaran ditutup, tahap berikutnya adalah verifikasi berkas para pelamar. Proses verifikasi ini akan berlangsung hingga 29 Oktober 2024.
Murod menambahkan, pengumuman hasil verifikasi dijadwalkan pada 30 Oktober atau paling lambat 1 November 2024.
“Kami akan melakukan verifikasi berkas pendaftaran, dan hasil verifikasi akan diumumkan antara tanggal 30 Oktober hingga paling lambat 1 November 2024,” ungkap Murod.
Tahun ini, Pemprov Riau membuka 6.360 formasi PPPK yang tersebar dalam tiga kategori jabatan, yakni tenaga guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis. Dari jumlah tersebut, formasi tenaga guru sebanyak 1.114, tenaga kesehatan 151, dan tenaga teknis 5.095.
“Pemprov Riau secara resmi telah mengumumkan seleksi penerimaan tenaga PPPK tahun 2024 dengan total 6.360 formasi. Penerimaan ini difokuskan pada tiga kategori jabatan, yakni tenaga guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis,” terang Murod.
Proses seleksi PPPK ini menjadi bagian dari upaya Pemprov Riau untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja di sektor-sektor strategis pemerintahan, sekaligus menjawab tantangan pelayanan publik yang semakin kompleks.
Bagi pelamar yang telah mendaftar, diharapkan dapat mempersiapkan diri untuk tahapan berikutnya dan menunggu pengumuman hasil verifikasi pada akhir Oktober.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :