www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Dortmund Vs PSG: Die Borussen Menangi Leg Pertama 1-0
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Ini Kata Plt OJK Riau soal Banyaknya Mahasiswa yang Terjerat Pinjol dan Judi Online
Selasa, 14 November 2023 - 07:25:38 WIB

PEKANBARU — Hasil jajak pendapat yang dilakukan oleh Lembaga Riau Research Center (R2C) mengungkap realitas pahit yang dihadapi oleh mahasiswa di Pekanbaru. Responden yang dilibatkan sebanyak 974 responden dari mahasiswa dari Universitas Riau, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau, Politeknik Caltex Riau dan Universitas Islam Riau.

Dari 974 responden yang terlibat, 92 persen mengungkapkan bahwa biaya kuliah mereka sepenuhnya ditanggung oleh orang tua atau keluarga. Tak hanya itu, survey menunjukkan bahwa beban hidup di Pekanbaru semakin berat dengan naiknya harga barang.

Sebanyak 52 persen responden menyatakan telah melihat teman akrab terjerumus dalam judi online, sementara 22 persen mengetahui ada yang terjerat pinjaman online. “Kedua perilaku ini dianggap destruktif dan mengancam masa depan anak muda,” kata Ketua R2C, Adlin Sambuaga.

Dalam upaya meningkatkan literasi keuangan di kalangan mahasiswa, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau menekankan pentingnya pemilihan pinjaman online yang legal.

"Kami mendorong kepada mahasiswa, kalau memang mengharuskan untuk melakukan pinjaman online sebaiknya mengambil produk yang legal," kata Plt OJK Riau, Endang Nuryadin, di Pekanbaru, Senin (13/11/2023).

Meskipun pinjaman online dapat menjadi solusi finansial, OJK menyoroti risiko penggunaan pinjol ilegal. "Paling mudah sebelum memutuskan untuk menggunakan Pinjol sebaiknya konfirmasi ke OJK, silahkan tanya mana Pinjol yang legal dan ilegal. Cara paling gampang itu, pastikan dulu ke OJK," tambahnya.

OJK juga akan merangkul kampus-kampus di Riau sebagai fokus utama literasi keuangan. "Mahasiswa harus memiliki pemahaman yang baik dalam menentukan arah keuangan mereka," tegas perwakilan OJK.

Selain itu, OJK telah menangani masalah judi online dengan menutup sejumlah rekening terlibat dalam kegiatan tersebut. Meskipun demikian, mereka mengakui adanya celah yang memungkinkan aktivitas tersebut kembali muncul.

"Ini juga sangat berkaitan erat dengan pemahaman mahasiswa," tutur perwakilan OJK, menegaskan urgensi peningkatan pemahaman dalam menghadapi tantangan keuangan yang kompleks,” ujarnya, seperti yang dilansir dari mcr. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dortmund Vs PSG.Dortmund Vs PSG: Die Borussen Menangi Leg Pertama 1-0
Ribuan pelajar dan wali murid mendatangi stand pameran Hardiknas di Pelalawan (foto/Andi)Ribuan Siswa Serbu Pameran Hardiknas Pelalawan
PR Astra Agro, Asung, didampingi Asisten CSR, Hanafi Febriancahya bersama kelima guru yang mendapat insentif di SMPN 1 Pangkalan Lesung (foto/Andy)Dukung Program Pendidikan, PT SLS Beri Bantuan Insentif Guru Honorer
Mantan Bupati Pelalawan HM Harris maju jadi bakal calon Gubernur Riau 2024 (foto:int)Daftar ke Nasdem, Mantan Bupati Pelalawan HM Harris Maju Pilgubri 2024
DPW Nasdem Riau menerima pendaftaran tujuh bacalon kepala daerah (foto:ist)Lima Bacalon Gubri dan Dua Bacalon Walikota Pekanbaru Mendaftar ke Nasdem
  Peringatan Hari Buruh Sedunia di Pangkalan Kerinci, Pelalawan berlangsung kondusif (foto/andi)Peringatan Hari Buruh Sedunia di Pelalawan Berjalan Aman dan Kondusif
Bahana Mahasiswa Unri berhasil meraih peringkat Majalah Bahana Mahasiswa Unri Raih Gold Winner SPS Award 2024
Kasatpol PP Kota Pekanbaru Zulfahmi Adrian (foto/int)Jelang Rakerwil I Apeksi, Satpol PP Pekanbaru Tertibkan Pak Ogah
Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi manfaatkan teknologi dalam pengamanan unjuk rasa Hari Buruh (foto/diana)Kapolres Siak Manfaatkan Teknologi dalam Pengamanan Demo Hari Buruh Sedunia
Ketua DPD PAN Pelalawan, Faizal SE (rompi) saat konferensi pers terkait pendaftaran Bacalon bupati dan wabub Pilkada 2024 (foto/andi)Mulai Buka Penjaringan Bacalon Bupati dan Wabub, Ini Kata Ketua PAN Pelalawan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved