Alhamdulilah, Riau Dapat Kuota Tambahan 183 Calon Haji
Rabu, 10 Mei 2023 - 06:38:11 WIB
PEKANBARU -- Kepala Kanwil Kemenag Riau H Mahyudin mengatakan, Riau mendapat tambahan 183 orang calon haji sebagai bagian dari tambahan kuota secara nasional dari pemerintah Arab Saudi. "Secara nasional Indonesia mendapatkan tambahan kuota dengan rincian 7.360 jamaah reguler dan 640 jamaah khusus dan untuk Riau diperkirakan sebanyak 183 orang jamaah tambahan," kata Mahyudin dalam keterangannya di Pekanbaru, Selasa (9/5/2023).
Ia mengatakan, untuk petunjuk teknis penetapan nama-nama jamaah saat ini sedang digodok oleh pusat.
Ia menyebutkan, calon Jamaah Haji Riau tahun 1444 H/2023 M akan diterbangkan dalam 13 kloter penuh dan 1 kloter gabungan.
"Terdapat penambahan kloter dari semula yang hanya 11 kloter penuh dan 1 kloter gabungan. Ini karena terdapat pengurangan jumlah kursi dalam pesawat yang akan mengangkut jamaah menuju Arab Saudi yang awalnya untuk 450 menjadi 374 kursi," katanya.
Sementara itu untuk calon jamaah haji Riau direncanakan akan masuk Asrama Haji Antara Riau pada 23 Mei 2023 dan akan terbang ke Arab Saudi melalui Bandara Hang Nadim Batam pada 24 Mei 2023, seperti yang dilansir dari republika.
"Calon jamaah haji Riau yang masuk pada gelombang pertama akan diberangkatkan dari Embarkasi Batam menuju Madinah pada 24 Mei 2023," katanya. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :