Target 5,5 Juta Penduduk Riau Divaksin, Capaian Masih 88,30 Persen
Jumat, 30 September 2022 - 17:03:27 WIB
PEKANBARU - Data Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau per Jumat (30/9/2022) menunjukkan capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama masih belum optimal. Dari target 5.552.581 orang penduduk yang harus divaksin, baru terealisasi kepada 4.902.0997 orang atau 88,30 persen.
Dari 12 kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Riau, hanya Kota Pekanbaru yang melampaui target 100 persen dengan 105,07 persen disusul Kota Dumai 94,34 persen.
Kemudian Kabupaten Rokan Hilir dengan capaian 89.11 persen, Indragiri Hilir 88.18 persen, Pelalawan 86.75 persen, Kepulauan Meranti 85.84 persen, Bengkalis 85.22 persen, Indragiri Hulu 83.53 persen, Kampar 83.34 persen, Kuantan Singingi 82.30 persen, Siak 80.89 persen dan Rokan Hulu 80.87 persen.
Sedangkan untuk dosis kedua vaksin Covid-19 Provinsi Riau tercapai 70,97 persen atau 3.940.672 orang.
Jika berdasarkan kelompok sasaran prioritas, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan dengan sasaran 32.923 orang, terealisasi vaksinasi dosis pertama sebesar
45.841 orang atau 139,24 persen, vaksinasi dosis kedua sebesar 44.587 orang atau 135,43 persen dan vaksinasi dosis ketiga sebesar 38.642 orang 117,37 persen.
Selanjutnya bagi masyarakat lanjut usia (lansia) dengan sasaran 322.466 orang, capaian vaksinasi dosis pertama terealisasi kepada 254.686 orang atau 78,98 persen dan vaksinasi dosis kedua sebesar 194.267 orang atau 60,24 persen.
Penulis: Rinai
Editor: Satria
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :