Kunjungan Tim Wantannas RI, Wagubri Sampaikan Perkembangan Tol Laut Riau
Kamis, 08 September 2022 - 20:44:15 WIB
PEKANBARU - Wakil Gubernur Riau, Brigjen TNI (Purn) Edy Natar Nasution melakukan pertemuan dengan bersama Tim Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas) RI dalam rangka mendapatkan masukkan untuk kegiatan kajian daerah terutama terkait tol laut di Riau.
Pertemuan itu dilaksanakan di Ruang Auditorium Lantai 8 Gedung Menara Lancang Kuning, Kamis (8/9/2022). Sekjen Wantannas RI, Laksamana Madya TNI Harjo Susmoro beserta jajarannya dan beberapa Kepala OPD Pemprov Riau.
Mengawali sambutannya, Wagubri menyampaikan kondisi geografis dan demografi daerah yang ada di Riau yang terdiri dari daerah daratan dan perairan seluas kurang lebih 9.012.876 juta hektar terdiri dari 10 kabupaten dan 2 kota, yakni Kota Pekanbaru dan Kota Dumai dengan jumlah penduduk kurang lebih 6,39 juta jiwa.
"Riau memiliki sumber daya alam yang melimpah berupa tambang minyak bumi, perkebunan, kehutanan, komoditi pertanian serta perikanan dan kelautan," ujar Wagubri dilansir mcr.
Edy Natar menuturkan, SDA di Riau ini perlu dioptimalkan untuk mewujudkan Riau yang makmur dan sejahtera. Apalagi, Riau berada di posisi yang sangat strategis di jalur perairan internasional Selat Malaka dan berada dekat dengan negara tetangga Malaysia dan Singapura.
Wagubri mengungkapkan, melalui kunjungan kerja dari Tim Wantannas RI ini meninjau, mengevaluasi serta menindaklanjuti hasil pembangunan yang telah dilaksanakan Pemprov Riau ini terkait implementasi tol laut yang ada di Riau.
Ia juga menyebutkan, masih ada beberapa persoalan yang terjadi saat implementasi tol di Riau, satu diantaranya dari segi aspek keselamatan dan keamanan pelayaran, aspek jalan, peralatan bongkar muat di Pelabuhan Air Putih, Kabupaten Bengkalis dan pelabuhan PT Pelindo Selatpanjang Kabupaten Kepulauan Meranti dan adanya persoalan lainnya.
"Untuk itu diharapkan mudah-mudahan adanya masukan dari Tim Wantannas RI terhadap beberapa permasalahan dalam implementasi Tol Laut di Provinsi Riau ini," pungkasnya.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :