Curah Hujan Tinggi Picu Jalan Batu Bersurat-Muara Takus Kembali Amblas
Rabu, 11 Desember 2019 - 06:04:15 WIB
PEKANBARU - Jalan Batu Bersurat-Muara Takus, Kabupaten Kampar, Riau, tepatnya di STA 05+800 kembali mengalami amblas sepanjang 50 meter, Selasa (10/12/2019).
Akibatnya, jalan provinsi yang menghubungkan dua Kecamatan XIII Koto Kampar dan Koto Kampar Hulu itu tidak bisa dilintasi kendaraan bermuatan berat.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau, Dadang Eko Purwanto saat dikonfirmasi mengaku, sudah menurunkan tim untuk mengecek kondisi jalan tersebut.
"Iya jalan Batu Bersurat-Muara Takus mengalami deformasi (amblas), patah subuh tadi. Sekarang tim sedang turun ke lokasi," kata Dadang, Selasa (10/12/2019).
Menurutnya, setelah dilakukan peninjaun, baru dilakukan perbaikan secepatnya. Apa lagi jalan tersebut merupakan akses penting bagi kedua kecamatan tersebut.
"Segera kita lakukan perbaikan, setelah dilakukan peninjauan," ujar Dadang di mediacenterriau.
Sebagai informasi tambahan papar Dadang lagi, jalan tersebut sebelumnya telah mengalami amblas dan sudah dilakukan perbaikan. Namun tingginya curah hujan membuat jalan itu mengalami kembali amblas.
"Sejak kami tangani sudah dua kali terjadi deformasi. Setelah tim turun, kita segera lakukan perbaikan. Sekarang hanya bisa dilalui kendaraan mini bus, kalau kendaraan bermuatan bisa tapi tidak nyaman karena takut deformasinya semakin dalam, sehingga membahayakan," ujarnya. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :