Otomotif
BREAKING NEWS :
Telkomsel Hadirkan Ramadan Berkah dengan Berbagi dan Konektivitas Andal
 
Jangan Abaikan! Ini Alasan Minyak Rem Mobil Harus Diganti Secara Berkala
Sabtu, 01 Februari 2025 - 14:05:34 WIB
Ilustrasi minyak rem mobil. (Foto: Int)
Ilustrasi minyak rem mobil. (Foto: Int)

Baca juga:

Kurangi Angka Kecelakaan, CDN Riau Berbagai Tips Pentingnya Minyak Rem

JAKARTA – Berbeda dengan oli mesin atau oli transmisi yang sering mendapat perhatian, banyak pemilik mobil yang justru mengabaikan pentingnya mengganti minyak rem secara berkala.

Menurut Sumarmin, Kepala Mekanik Auto2000 cabang Cilandak, Jakarta Selatan, minyak rem memiliki interval penggantian tertentu untuk menjaga performa pengereman tetap optimal.

"Minyak rem itu secara ketentuan diganti setiap 2 tahun atau sekitar 40.000 km sekali," ujarnya dilansir dari Otodriver.com.

Dijelaskan Sumarmin, penggantian rutin ini bertujuan untuk memastikan tekanan dari pedal rem ke kaliper bekerja dengan sempurna.

Kemudian, Dhany Ekasaputra, selaku Manager Promosi PT Autochem Industry, menambahkan minyak rem memiliki sifat higroskopis, yaitu mudah menyerap air. Seiring waktu, kandungan air dalam minyak rem akan meningkat, menyebabkan titik didihnya menurun.

“Sebagai gambaran, titik didih minyak rem baru bisa mencapai 265 derajat Celcius. Namun, jika terkontaminasi air, titik didihnya turun menjadi 155 derajat Celcius,” jelas Dhany.

Kondisi ini berpotensi mengubah cairan rem menjadi gas, yang tidak bisa dimampatkan, sehingga meningkatkan risiko rem blong.

Mengenai jenis minyak rem harus mengikuti spesifikasi anjuran pabrikan. Penggunaan minyak rem yang tidak sesuai dengan anjuran akan berpengaruh performa pengereman.

“Kinerja pengereman tidak akan optimal,” tutupnya.

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Telkomsel Hadirkan Ramadan Berkah dengan Berbagi dan Konektivitas Andal
  • Suzuki Catat Pertumbuhan Penjualan 12 persen di Februari 2025, New Carry dan XL7 Jadi Andalan
  • Walikota Dumai Terima Pagu DAK BOKB, Dorong Percepatan Program KB dan Pengendalian Penduduk
  • Ketua Komisi III DPRD Riau Tolak Pemotongan TPP, Sarankan Optimalisasi Aset Daerah
  • Apindo Riau Pastikan Perusahaan Siap Cairkan THR Sesuai Ketentuan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Marsar dan Masinno Group Serahkan 580 Paket Bantuan Korban Banjir Rumbai
     
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved