Otomotif
BREAKING NEWS :
Akun Facebook Darnawati Dambaan Dilaporkan ke Bawaslu Inhil Usai Posting Janji Beri Uang Dimasa Tenang
 
5 Alasan Kamu Wajib Cuci Kolong Mobil
Senin, 06 November 2023 - 06:29:17 WIB
ilustrasi cuci kolong mobil
ilustrasi cuci kolong mobil

Baca juga:

JAKARTA - Seperti diketahui, adanya penumpang di dalam mobil menyisakan problem berupa sampah, termasuk risiko tumpahnya makanan dan minuman.

Selain itu, kamu sering berkendara dalam kondisi hujan dan terang.

Kotoran mudah sekali hinggap dan menjadi masalah karena ketiadaan waktu untuk membersihkan.

Belum lagi bila kamu membawa mobil ke daerah pinggir pantai yang rawan serangan karat karena adanya air laut.

Padahal belum tentu ada waktu untuk mencuci mobil.

Makanya, langkah terbaik adalah langsung mencuci mobil.

Prosesi mencuci mobil menjadi menu wajib bagi pemilik kendaraan Toyota, apalagi yang mobilitasnya tinggi.

Salah satu fokus utama adalah bagian kolong mobil.

Sama halnya dengan ban serep, bagian kolong mobil sering terlupakan oleh pemilik mobil.

Mengapa Bagian Kolong Mobil?

1. Kolong mobil harus diperhatikan karena bagian bawah kendaraan pastinya jadi tempat pertama kotoran menempel di kendaraan.

Campuran antara air dan debu membuat kotoran mudah menempel.

2. Di kolong mobil banyak terdapat komponen teknis yang sangat vital, seperti sistem suspensi, sistem kemudi, dan sistem pengereman.

Sampai terganggu bisa membuat kamu merasa tidak nyaman dan aman.

3. Termasuk adanya sensor yang bisa terganggu kinerjanya kalau kotor, seperti sensor rem ABS.

Kalau sampai malfungsi karena kotor jelas akan membahayakan di jalan.

4. Kotoran yang hinggap juga akan mempercepat kerusakan komponen mekanis lantaran debu bisa menyusup ke celah atau sambungan antar komponen.

Secara biaya nantinya akan memberatkan pengeluaran kamu.

5. Yang tak kalah penting adalah potensi tumbuhnya karat.

Bagian bawah mobil yang lembab merupakan area yang sangat mendukung tumbuhnya karat.

Apalagi bila bagian bawah mobil ada yang terluka atau tidak tertutup anti karat.

Pun saat aktivitas, mobil kamu dipakai ke wilayah pantai dengan kandungan mineral garam tinggi.

Bersihkan Dengan Seksama dan Cermat

Makanya, jangan lupa bersihkan bagian kolong mobil dengan seksama dan cermat.

Jangan lewatkan celah atau lokasi tersembunyi yang memiliki potensi sebagai tempat hinggapnya kotoran atau tumbuhnya karat.

Jangan ragu pula untuk melapis ulang bagian kolong mobil dengan bahan anti karat bila ternyata lapisannya mulai menipis atau rusak.

Karena karat merupakan bahaya laten yang bisa sangat merepotkan kalau sampai menyebar, seperti yang dilansir dari astra. (*)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Akun Facebook Darnawati Dambaan Dilaporkan ke Bawaslu Inhil Usai Posting Janji Beri Uang Dimasa Tenang
  • Suzuki New Carry, Solusi Andal untuk Bisnis Bunga dan Buah
  • Mengawal Pemilu di Daerah Rawan: Panwascam Tebingtinggi Barat Tingkatkan Pengawasan Jelang Pemilu Serentak 2024
  • Telkomsel Jamin Kelancaran Jaringan Selama Pilkada Serentak 2024 dengan Infrastruktur Digital Andal
  • Kapolda Riau Ancam Tembak Bandar Narkoba: Dikejar Sampai Lubang Semut
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Honda KJU Gelar Pameran Honda Luar Biasa di Mal Ska
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved