Otomotif
BREAKING NEWS :
Ida-Kharisman Janjikan Tata Kelola Pemerintahan Akuntabel dan Sistem Administrasi Modern untuk Pekanbaru
 
Viral! Foto Harimau Berkeliaran di Kebun Sawit Warga Perawang Ternyata Hoax
Sabtu, 19 Maret 2022 - 20:26:21 WIB
Foto harimau yang viral di Perawang.
Foto harimau yang viral di Perawang.

Baca juga:

PEKANBARU - Beberapa hari terakhir warga Perawang, Kecamatan Tualang dihebohkan dengan foto kemunculan harimau di perkebunan sawit warga diunggah oleh akun Facebook Angeline Kyeorenisa. Foto itu viral dan mendapat banyak tanggapan warganet.

Dalam unggahan itu, disebutkan harimau tersebut berkeliaran di perkebunan sawit milik warga di Perawang, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau.

"Hati-hati mulai sekarang sudah mulai berkeliaran si belang di sekitaran KM 8 Perawang," tulis akun Angeline Kyeorenisa dalam unggahannya yang disertai tiga foto harimau di perkebunan sawit.

Menanggapi unggahan yang telah membuat masyarakat resah itu, Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Riau memastikan informasi tersebut tidak benar atau hoax.

Kepala Bidang KSDA Wilayah I, Andri Hansen Siregar mengatakan dari penelusuran tim ditemukan ada beberapa postingan, dengan foto kemunculan harimau serupa, namun lokasinya berbeda.

"Itu hoaks. Sudah kami bahas di internal kami, ada bebearapa informasi yang sama dengan lokasi yang berbeda. Yang sebenarnya terjadi di lokasi lain dan di luar Provinsi Riau," kata Hansen kepada halloriau.com, Sabtu (19/3/2022).

Dia mengimbau masyarakat Siak agar tidak termakan isu tersebut. Dia juga mengatakan masyarakat tidak perlu khawatir karena informasi tersebut tidak benar.

"Mohon juga kepada warganet, agar lebih dulu melakukan klarifikasi kepada BBKSDA Riau, bila ada informasi terkait perjumpaan dengan satwa harimau sumatera, sebelum memposting berita di media sosial. Agar tidak menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat," ujarnya.

Penulis: Bayu
Editor: Ihsan

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Ida-Kharisman Janjikan Tata Kelola Pemerintahan Akuntabel dan Sistem Administrasi Modern untuk Pekanbaru
  • BPBD Damkar Riau Imbau Kabupaten/Kota Siaga Hadapi Potensi Banjir
  • Bawaslu Petakan Kerawanan TPS Pilkada Riau, 264 TPS di Area Rawan Bencana
  • Mendadak, Personel Polres Inhil Cek Urine, Ini Hasilnya
  • BPOM Inhu Musnahkan Obat, Kosmetik dan Makanan, Ini Rinciannya
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Honda KJU Gelar Pameran Honda Luar Biasa di Mal Ska
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved