Penjualan Daihatsu Panam Meroket 120 Persen Gara-gara Sawit Mahal
Rabu, 12 Januari 2022 - 14:15:32 WIB
PEKANBARU - Tingginya harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit ternyata membawa keuntungan bagi pelaku usaha otomotif. Pasalnya, penjualan mobil meningkat sangat tajam.
Seperti diungkapkan Kepala Cabang Daihatsu Pekanbaru Panam, Subono katakan bahwa naiknya harga sawit, terutama di Riau memang sangat mempengaruhi daya beli mobil.
"Kan harga sawit itu naik terus, dari awalnya dulu 2.200 sekarang terakhir sudah 3.400. Semenjak naiknya harga sawit ini memang daya beli makin tinggi. Karena memang segmen sawit ini komoditas utama di Riau," kata Bono, Rabu (12/1/2022).
Buktinya, kata Bono, penjualan Daihatsu Panam di tahun 2021 meningkat hingga 120 persen dibandingkan 2020.
"Dan ini terbukti, penjualan kita di Daihatsu Panam tahun lalu (2021) saja, dibandingkan tahun 2020 naik 120 persen. Kelihatan, karena di tahun 2020 itu sempat harga sawit turun, dan di tahun 2021 itu naik bahkan sampai ke harga tertinggi kalau tidak salah. Karena customer kita rata-rata memang petani sawit," ujar Bono.
Dia menyebut, di tahun 2021, total penjualan mobil Daihatsu Panam mencapai 1781 unit. Dari jumlah itu, 361 unit merupakan pembelian cash dan 1420 pembelian secara kredit.
"Kita kebetulan masih banyak yang kredit dibandingkan cash. Perbandingan 20 persen cash 80 persen kredit," tandasnya.
Penulis: Bayu
Editor: Ardian
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :