www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pastikan Kelancaran Mudik, Polda Riau dan BPJN Tinjau Kerusakan Jalan Riau-Sumbar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Lawan Semen Padang, Tiga Naga Bertekad Raih Kemenangan Pertama
Rabu, 27 Oktober 2021 - 11:50:52 WIB

PEKANBARU - KS Tiga Naga akan berhadapan dengan Semen Padang dalam laga terakhir putaran pertama Liga 2 Indonesia 2021. Pertandingan akan berlangsung fi Stadion Gelora Jakabaring Palembang, Kamis (28/10/2021).

Mengahadapi laga tersebut, Head Coach Tiga Naga, Feryandez Rozialta mengaku melawan Semen Padang sebagai tim senior aan cukup berat. Apalagi Semen Padang saat ini memiliki pemain-pemain yang bagus.

"Empat pertandingan sudah kita lalui, dan kita sudah banyak belajar dari itu. Kita bergabung di grup yang berat, banyak tim-tim besar di sini. Apalagi Semen Padang, banyak pemain-pemain yang bagus, itu akan menjadi pertandingan yang sulit," katanya dalam Pre Match Press Conference, Rabu (27/10/2021) pagi.

Meskipun demikian, Feryandez mengaku tetap optimis dan berusaha semaksimal mungkin untuk membawa punggawa Laskar Lancang Kuning mendapatkan kemenangan perdananya di putaran pertama ini.

"Tapi kita tetap berusaha untuk bisa mendapatkan tiga poin pertama kita. Karena ini pertandingan terakhir kita di Palembang, kita akan berjuang semaksimal mungkin untuk bisa mendapatkan tiga poin pertama di pertandingan besok," ujarnya.

Dia mengatakan, dengan hasil kurang maksimal di empat laga sebelumnya, menjadi motivasi bagi para pemain Tiga Naga yang notabenenya pemain muda untuk bisa meraih poin penuh dalam laga melawan Semen Padang.

"Untuk pertandingan lawan Semen Padang kita mau buktikan. Mereka dalam motivasi yang tinggi. Kita mau membuktikan bahwa Tiga Naga ini pantas bermain di Liga 2 walaupun dengan pemain dan struktur yang muda. Kita mau buktikan di pertandingan besok, kita pantas berada di sini," ujarnya.

Penulis: Bayu
Editor: Satria

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Penyisiran jalan rusak jelang arus mudik
Pastikan Kelancaran Mudik, Polda Riau dan BPJN Tinjau Kerusakan Jalan Riau-Sumbar
MotoGP 2025.
Marc Marquez Dominasi Sesi Practice MotoGP Argentina 2025 di Termas de Rio Hondo
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho dan Wakil Walikota Pekanbaru, Markarius Anwar saat peluncuran mobil AMAN.(foto: dini/halloriau.com)Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru Berencana Tambah 2 Mobil AMAN
Hujan deras picu longsor di Simpang Perawang, tak jauh dari exit Tol Minas (foto/beritapekanbaru)Hujan Deras Picu Longsor di Simpang Perawang, 5 Warung Ikut Amblas dan Hancur
Wabub Pelalawan, Husni Tamrin rapat bersama BPJN Riau bahas penanganan banjir Jalintim Km 83 (foto/Andy)Wabub Pelalawan dan BPJN Riau Rapat Bahas Penanganan Banjir dan Drainase
  ilustrasi bengkel Daihatsu.Daihatsu Tawarkan Program THR untuk Persiapkan Kendaraan Mudik Lebaran
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.Kapolri Pimpin Sertijab Perwira Tinggi Polri di Mabes Polri
Perjalanan dinas.(ilustrasi/int)Pemprov Riau Terapkan Efisiensi APBD 2025, Perjalanan Dinas Dipangkas 50 Persen
Kapolres AKBP Afrizal pimpin Sertijab Waka Polres dan Kasat Narkoba Polres Pelalawan (foto/Andy)Sertijab Waka Polres dan Kasat Narkoba, Ini Kata Kapolres Pelalawan
Kegiatan kickoff Riau Sharia Week 2025 di BI Riau.(foto: istimewa)Riau Sharia Week 2025: Sinergi Kuat untuk Transformasi Ekonomi Syariah di Riau
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved