Dayung Persembahkan Emas Pertama untuk Riau di PON Papua
Selasa, 28 September 2021 - 10:43:15 WIB
PEKANBARU - Provinsi Riau membuka keran medali emas di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. Adalah cabang olahraga dayung yang mempersembahkan emas pertama untuk Riau.
"Alhamdulillah cabor dayung canoe 1.000 meter berhasil mendapatkan medali emas pertama untuk Riau," ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Riau Boby Rachmat, Selasa (29/9).
Boby menyebutkan, medali emas tersebut diraih oleh atlet senior dayung Riau Maizir Riondra. Maizir bertanding pada Selasa pagi, menyudahi perlawanan atlet dayung Jambi yang meraih perak dan DKI Jakarta (perunggu).
Boby berharap prestasi Maizir dapat diikuti atlet lain yang berjuang di PON Papua. "Semoga ini jadi pembuka jalan Riau untuk mencapai prestasi terbaik di PON," tuturnya.
Penulis: Fajar
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :