www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Serahkan Bantuan, Sekda Siak Safari Ramadan di Kampung Buatan 1
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Wabup Rohil Buka Open Tournament Volley Ball KNPI Cup I
Minggu, 26 September 2021 - 12:07:35 WIB

BAGANSIAPIAPI - Sempena Hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) ke-22, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) mengadakan open tournament Volley Ball. Kegiatan yang dipusatkan di GOR batu enam itu dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Rohil Sulaiman, Sabtu (25/9/2021). 

Pembukaan turnamen voli itu ditandai dengan pukulan bola pertama oleh Wabup Sulaiman. Dilanjutkan dengan pertandingan pertama antara Tim Palika melawan tim Banser Dumai. Dalam pertandingan pertama itu, tim Banser Dumai berhasil menundukkan tim Palika dengan skor 3:0.

Wabup Sulaiman mengatakan kalau Pemkab Rohil sangat mengapresiasi KNPI yang telah menginisiasi kegiatan olahraga ini.

"Kita tentunya berharap dengan adanya turnamen ini nantinya dapat menumbuhkan dan menemukan bibit-bibit baru voli di Rohil," ujarnya. 

Di zaman Kabupaten Bengkalis katanya, Kecamatan Bangko ini dulunya banyak mencetak pemain voli yang handal.

"Mudah-mudahan nantinya kita memiliki atlet voli yang mampu mengharumkan nama daerah ke tingkat nasional," kata Wabup. 

Dia juga berharap peserta yang bertanding untuk senantiasa menjaga kebersamaan, menjaga protokol kesehatan (prokes) covid-19, dan menjunjung tinggi nilai sportifitas atau fair play dalam bermain.

"Di masa kepemerintahan kami (Afrizal Sintong- Sulaiman) dunia olahraga di Kabupaten Rokan Hilir harus lebih baik," ungkapnya sembari memuji para pengurus cabor yang ada di Rohil memiliki semangat yang luar biasa. 

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Rohil Arie Sumarna mengatakan kalau Open Tournament Volley Ball KNPI Cup I ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Rohil ke-22 tahun pada tanggal 4 Oktober mendatang.

"Turnamen ini selain sempena HUT Rohil juga bertujuan untuk mencari bibit-bibit pemain volley di rohil," katanya. 

Open tournament volley ball KNPI Cup I ini diikuti sebanyak 20 tim yang berasal dari Unilak Pekanbaru, Kuansing, Dumai dan Rohil.

"Total hadiah yang disiapkan untuk pemenang juara I, II, dan III sebesar Rp12.000.000," pungkasnya.

Penulis: Afrizal
Editor: Rico

 

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Sekda Siak, Fauzi Asni Safari Ramadan 1446 H/2025 M di Masjid Al Mukminin, Kampung Buatan 1 (foto/diana)Serahkan Bantuan, Sekda Siak Safari Ramadan di Kampung Buatan 1
Dalam suasana Ramadan, Bawaslu Kepulauan Meranti menggelar kegiatan Ngabuburit Evaluasi Pengawasan PilkadaBawaslu Kepulauan Meranti Gelar "Ngabuburit Evaluasi" Refleksi Pengawasan Pilkada 2024
BRI menggelar kegiatan "Berbagi Bahagia, dengan memberikan santunan kepada anak yatim di Pekanbaru (foto/yuni)Ceriakan Senyum Anak Yatim, BRI Hadir Berbagi Bahagia Serahkan Santunan
Permudah layanan administrasi kependudukan, Walikota Pekanbaru luncurkan Mobil AMAN Keliling (foto/dini)Permudah Layanan Administrasi Kependudukan, Walikota Pekanbaru Luncurkan Mobil AMAN Keliling
Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau drg Sri Sadono (foto/yuni)Rekrutmen RS Vertikal Dibuka Tahun Ini, Tenaga Kerja Riau Berpeluang Besar
  Anggota Banggar DPRD Riau, Indra Gunawan Eet (kanan) minta Gubri Wahid jangan potong TPP ASN (foto/int)Pemotongan TPP Bukan Solusi, DPRD Riau Sebut Gubri Harus Cari Jalan Lain
Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Inhil, Junaidy Ismail saat memberikan sambutan (foto/Ayendra)Bupati Inhil Pererat Silaturahmi dengan Insan Pers
Tak lama lagi parkir di ritel-ritel Pekanbaru gratis (foto/int) DPRD Minta Pemko Pekanbaru Lakukan Ini Agar Parkir di Ritel Segera Gratis
ilustrasi.4 Cara Top Up Call of Duty Mobile dengan Mudah
KPP di Riau buka hari Sabtu, permudah wajib pajak lapor SPT tahunan (foto/int)Kantor Pajak Riau Buka Setiap Sabtu, Permudah Pelaporan SPT Tahunan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved