www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Anies Baswedan Dukung Abdul Wahid-SF Hariyanto Menangkan Pilgub Riau 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Hasil Belgia Vs Italia: Gli Azzurri ke Semifinal Usai Menang 2-1
Sabtu, 03 Juli 2021 - 05:56:02 WIB
int
int

Baca juga:

JAKARTA - Italia melanjutkan langkahnya ke semifinal Euro 2020. Gli Azzurri mengatasi perlawanan sengit Belgia dan menang 2-1 lewat Nicolo Barella dan Lorenzo Insigne.

Laga Belgia vs Italia pada babak perempatfinal Euro 2020 digelar di Allianz Arena, Munich, Sabtu (3/7/2021) dini hari WIB. Kedua tim tampil terbuka sejak selepas kick-off, dengan Italia sempat mencetak gol di menit ke-13 lewat Leonardo Bonucci namun dianulir,  seperti yang dilansir dari detik.

Italia pada prosesnya benar-benar memimpin di menit ke-31 melalui sepakan Nicolo Barella. Tim besutan Roberto Mancini itu kemudian menggandakannya lewat tembakan terukur Lorenzo Insigne di menit ke-44.

Jelang babak pertama berakhir, Belgia memberikan balasan melalui titik penalti usai pelanggaran Giovanni Di Lorenzo terhadap Jeremy Doku. Romelu Lukaku sukses mengeksekusi penalti tersebut.

Belgia meningkatkan intensitas di babak kedua, akan tetapi tak berhasil mendapatkan gol penyama kedudukan. Italia pun melenggang ke semifinal dan akan menghadapi Spanyol.

Jalannya Pertandingan

Belgia langsung mendesak Italia di awal pertandingan, hingga memenangkan sepak pojok. Tapi Italia sigap mengamankan situasi hingga tak berbuah ancaman lebih jauh.

GOL! Italia menjebol gawang Belgia di menit ke-13, setelah tendangan bebas Lorenzo Insigne didorong Leonardo Bonucci ke dalam gawang. Tapi Video Assistant Referee (VAR) meninjau gol ini dan membatalkannya.

Bola sempat mengenai Giovanni Di Lorenzo, sehingga membuat posisi Bonucci offside saat mencocor bola ke dalam gawang.

Ancaman dari Belgia di menit ke-22. Kevin de Bruyne leluasa memasuki sepertiga akhir dan melepaskan tembakan keras dengan kaki kiri, yang dibaca dan ditepis oleh Gianluigi Donnarumma.

Serangan balik dari Belgia di menit ke-26 membahayakan Italia. Romelu Lukaku menerima bola di kanan dan bergerak memotong ke tengah, lalu melepaskan tendangan mendatar. Donnarumma dalam posisi bagus untuk menepisnya.

GOL! Italia unggul di menit ke-31. Berawal dari tendangan bebas cepat, Marco Verratti memotong bola yang hendak disapu pertahanan Belgia dan mengoper ke Nicolo Barella.

Barella dengan tenang meloloskan diri dari tekanan tiga pemain Belgia dan melepaskan tembakan ke pojok kiri gawang.

Peluang untuk Italia di menit ke-41. Federico Chiesa mendapatkan bola di tepi kotak penalti dan mengarahkan tembakan melengkung yang masih melebar tipis saja.

GOL! Italia menggandakan keunggulan di menit ke-44. Insigne menusuk dari kiri ke tengah dan tak mendapatkan tekanan apapun, sehingga leluasa melepaskan tembakan. Tendangannya meluncur melengkung ke pojok kanan gawang tanpa kuasa dijangkau Thibaut Courtois.

Penalti untuk Belgia di menit ke-45! Jeremy Doku menusuk di kiri dan jatuh setelah mendapatkan dorongan dari Di Lorenzo. VAR mengonfirmasinya setelah meninjau insiden.

Romelu Lukaku maju sebagai eksekutor dan sukses mengecoh Donnarumma dengan tembakan ke tengah. Babak pertama berakhir.

Belgia mengawali babak kedua dengan baik, mengontrol permainan. Doku kembali merepotkan Italia di sisi kiri, kecepatannya sulit diatasi oleh Di Lorenzo.

Tusukan Doku pada menit ke-55 diakhiri dengan umpan tarik yang dipotong Donnarumma. Bola sempat terlepas, tapi kiper 22 tahun itu mengamankannya sebelum keluar lapangan.

Nyaris! Italia hampir kebobolan di menit ke-61. Doku meloloskan De Bruyne di kiri, yang kemudian mengirim umpan silang mendatar untuk Lukaku di tiang jauh. Di hadapan gawang kosong, sepakan Lukaku masih bisa diblok oleh Spinazzola di depan garis gawang!

Peluang lain untuk Belgia 10 menit berselang. Nacer Chadli menusuk di kiri dan umpan silangnya membentur bek Italia. Bola bergulir di depan gawang, tapi Lukaku tak bisa menyundulnya karena sedikit terlalu tinggi! Italia pun mengamankan situasi.

Doku kembali merepotkan Italia. Menusuk dari kiri ke tengah, ia melepaskan tembakan keras yang tak terlalu jauh di atas mistar gawang.

Belgia terus menekan, tapi kesulitan mendapatkan celah di pertahanan Italia. Italia dengan baik mengontrol permainan hingga laga tuntas.

Susunan pemain:

Belgia: Thibaut Courtois; Toby Alderweireld, Thomas Vermaelen, Jan Vertonghen; Thomas Meunier (Nacer Chadli 70' (Dennis Praet 74')), Axel Witsel, Youri Tielemans (Dries Mertens 69'), Thorgan Hazard; Kevin De Bruyne, Jeremy Doku; Romelu Lukaku

Italia: Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Leonardo Spinazzola (Emerson Palmieri 79'); Nicolo Barella, Jorginho, Marco Verratti (Bryan Cristante 74'); Federico Chiesa (Rafael Toloi 90'), Lorenzo Insigne (Domenico Berardi 79'), Ciro Immobile (Andrea Belotti 74').*

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Mantan Gubernur DKI Anies Baswedan dukung Paslon Bermarwah di Pilgub Riau (foto/Sc IG)Anies Baswedan Dukung Abdul Wahid-SF Hariyanto Menangkan Pilgub Riau 2024
Ketua Umum HMI Cabang Bengkalis, Ahmad Suhaendra kritik keras kinerja Bawaslu Bengkalis (foto/ist)HMI Kritik Keras Bawaslu Bengkalis: Sekedar Terima Laporan, Mending Komisioner Tidur di Rumah
Gedung Bawaslu RI.Bawaslu Ingatkan Pukul 00.00 Malam Ini Alat Peraga Kampanye Mulai Ditertibkan
Suzuki menawarkan promo menarik kepada konsumen di GJAW (foto/ist)Meriahkan GJAW 2024, Suzuki Indonesia Hadirkan Promo Menarik
Bawaslu Kabupaten Kepulauan Meranti melaksanakan Rakor pembersihan APKJelang Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Kepulauan Meranti Matangkan Persiapan Pembersihan APK
  Ilustrasi jalanan di Kota Pekanbaru rawan banjir sehabis hujan lebat (foto/int)Waspada Banjir, Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Berpotensi Guyur Riau Siang Hingga Malam
Proses perekaman data e-KTP.(ilustrasi/int)Disdukcapil Pekanbaru Tetap Buka Layanan Rekam e-KTP Besok dan Hari Pencoblosan
Direktur Eksekutif Indopol Survey Ratno Sulistiyanto.Survei Elektabilitas Nasir-Wardan Unggul di Kampar, Wahid-Haryanto Moncer di Pekanbaru
Tengku Azwendi, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru (foto/int)Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru Perjuangkan Kenaikan Gaji THL
Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi dan Hukum Universitas Hang Tuah Pekanbaru Ilhamdi (kemeja batik) saat foto bersama mahasiswa (foto/Yuni)Dekan Fikom Universitas Hang Tuah Pekanbaru Imbau Mahasiswa Tak Golput
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved