www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Susun Roadmap Pengurangan Emisi GRK, Menteri LH Hanif Kunjungi PT Musim Mas
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Hasil MotoGP Portugal 2024: Martin Menang, Vinales Apes, Acosta Podium Perdana
Senin, 25 Maret 2024 - 06:04:53 WIB

JAKARTA - Rangkaian MotoGP Portugal 2024 sudah selesai digelar. Jorge Martin keluar sebagai juaranya, diikuti Enea Bastianini, dan Pedro Accosta.

MotoGP Portugal berlangsung di Sirkuit Portimao, Minggu (24/3/2024) pukul 21.00 WIB. Ini merupakan balapan seri kedua setelah MotoGP Qatar pada musim 2024.

Seluruh pebalap menjalani 25 putaran. Enea Bastianini mengisi pole position, diikuti Maverick Vinales, Jorge Martin, Francesco Bagnaia, dan Jack Miller menjadi pelengkap di grid terdepan.

Drama sudah dimulai sejak awal balapan. Jorge Martin mampu menjalani start bagus. Dia langsung memimpin rombongan sedari awal balapan. Martin ditempel Maverick Vinales, dan Enea Bastianini.

Marc Marquez tampil ngotot sedari awal balapan. Dia juga mengalami duel sengit dengan Bagnaia. Keduanya berebut posisi empat dan lima.

Yellow flag berkibar di sektor dua, Franco Morbidelli out sebelum menyelesaikan lap pertama. Tapi rider Ducati Pramac itu bisa kembali melanjutkan balapan.

Alex Marquez mengalami low side. Dia terjatuh di tikungan kelima. Tapi adik Marc Marquez itu kembali bangkit melanjutkan balapan, sebelum akhirnya menyerah di lap ke-18.

Raul Fernandez crash di tikungan 8 saat balapan menyisakan 22 lap. Yellow flag berkibar di sektor 2.

Lima putaran berlalu, Jorge Martin memimpin rombongan dengan membuat jarak 0,379 detik dari Vinales yang berada di posisi dua. Posisi lima besar selanjutnya ditembati Enea Bastianini, Bagnaia, dan Marc Marquez.

Sisa 19 lap lagi, Pedro Accosta melakukan manuver overtake terhadap Brad Binder. Dia berhasil mengambil alih posisi enam.

Rookie itu menorehkan catatan waktu tercepat pada lap ke-18. Dia dengan mudah menyalip Marc Marquez saat masuk lap ketujuh, tepat di tikungan pertama.

Accosta terus membuntuti Bagnaia untuk mengambil posisi empat. Jaraknya terpangkas cuma 0,108 detik saat tersisa 16 lap.

10 lap sudah dilewati, posisi 10 besar masing-masing diisi oleh Martin, Vinales, Bastianini, Bagnaia, Accosta, Marquez, Binder, Miller, Quartararo, dan Miguel Oliveira.

Accosta menyerang Bagnaia di tikungan pertama. Sempat disalip tapi Bagnaia langsung mengembalikan posisinya pada lap ke-11.

Namun serangan Accosta berhasil pada lap kelima. Dia berhasil menyalip Bagnaia. Rider muda berjuluk 'El Tiburon de Mazzaron' itu langsung ngacir meninggalkan Bagnaia dengan membuat jarak 1,543 detik. Bahkan tiga lap terseia di amembuat jarak 2,110 detik.

Setelah kehilangan posisi empat, Bagnaia harus bertahan dari serangan Marc Marquez.

Tapi petaka datang, Bagnaia dan Marquez mengalami kontak. Keduanya crash di tikungan lima. Marquez sudah berhasil menyalip Bagnaia, namun bersenggolan lagi ketika Bagnaia masuk dari sisi dalam. Keduanya crash hingga keluar dari aspal.

Bagnaia setop balapan. Dia masuk ke pit. Sedangkan Marquez lanjut balapan.

Drama tak berhenti di situ. Maverick Vinales yang adem ayem di posisi dua. Tiba-tiba terlihat mengalami masalah teknis, dia lalu mengalami crash! Pedihnya, saat masuk putaran terakhir. Vinales pun tidak melanjutkan balapan.

MotoGP Portugal pun sudah mencapai 25 putaran. Jorge martin yang tampil konsisten di posisi terdepan keluar sebagai juara, diikuti oleh Enea Bastianini, dan Pedro Accosta, seperti yang dilansir dari detik.

Berikut hasil MotoGP Portugal 2024:
1. Jorge Martin
2. Enea Bastianini
3. Pedro Accosta
4. Brad Binder
5. Jack Miller
6. Marco Bezzecchi
7. Fabio Quartararo
8. Aleix Espargaro
9. Miguel Oliveira
10. Fabio Di Giannantonio
11. Augusto Fernandez
12. Joan Mir
13. Alex Rins
14. Takaaki Nakagami
15. Johann Zarco
16. Marc Marquez
17. Luca Marini
18. Franco Morbidelli

Tidak lanjut atau keluar
- Maverick Vinales
- Francesco Bagnaia
- Alex Marquez
- Raul Fernandez. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol kunjungi PT Musim Mas di Kabupaten Pelalawan (foto/Andy)Susun Roadmap Pengurangan Emisi GRK, Menteri LH Hanif Kunjungi PT Musim Mas
Sejumlah desa di Kabupaten Kuansing terendam banjir (foto/ultra)Curah Hujan di Kuansing Masih Tinggi, Sejumlah Desa Terendam Banjir Jelang Hari Pencoblosan
Kongres IKA Universitas Islam Riau V sukses digelar (foto/Yuni)Hasil Kongres, Ragil Ibnu Hajar Nahkodai IKA UIR 2024-2029
Momen massa minta Rapat di Kantor Bupati Kuansing dihentikan (foto/ultra)Heboh Dicurigai Rapat Pemenangan Paslon di Kantor Bupati Kuansing, Ini Faktanya
Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi (foto/ist)Pj Gubri Ajak Masyarakat Jangan Sebar Fitnah dan Provokatif Selama Masa Tenang
  APK Paslon Pilkada masih terpajang di Simpang Arifin-Soetta, Pekanbaru (foto/ist)Ratusan APK Masih Terpajang di Pekanbaru Saat Masa Tenang
KPU, Bawaslu, dan Satpol PP Pekanbaru tertibkan APK Paslon (foto/dini)Masa Tenang Jelang Hari Pencoblosan, Tim Gabungan Gencar Penertiban APK di Pekanbaru
Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol Nurofiq Kunker ke Kawasan Konservasi Tahura Sultan Syarif HasyimMenteri Lingkungan Hidup Dukung PHR Percepat Pemulihan Lingkungan di Tahura SSH Siak
Kasatlantas Polres Rohul, AKP Tatit Rizkyan (tengah) minta kendaraan bertonase berat hindari Jembatan Ujung Batu (foto/ist)Jembatan Ujung Batu Amblas, Polisi Minta Kendaraan Tonase Berat Lewat Jalur Alternatif
Jembatan penghubung vital antara Pekanbaru, Pasir Pengaraian rusak parah (foto/int)Jembatan Ujung Batu Rohul Rusak Berat Diterjang Banjir, Akses ke Sumut Terganggu
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved