www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Serukan Warga Bulat Satu Suara, UAS: Abdul Wahid Putra Terbaik Inhil, Harus Menang
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Jelang Laga Kandang Terakhir Hadapi Sriwijaya FC, Pemain PSPS Riau Dilanda Cedera
Selasa, 28 November 2023 - 15:28:26 WIB

PEKANBARU - Hadapi Sriwijaya FC pada laga kandang terakhir putaran kedua Grup A Liga 2 Indonesia 2023/2024, sejumlah pemain PSPS Riau dilanda cedera. Apalagi, perebutan tiga poin saat menjamu Sriwijaya pada Kamis (30/11/2023) mendatang, sangat penting bagi PSPS untuk bisa masuk posisi 12 besar.

Saat ini PSPS Riau berada di peringkat ke-5 klasemen sementara Grup A Liga 2 dengan total 10 poin. Sementara Sriwijaya yang juga mengoleksi 10 poin, berada satu tingkat di atas PSPS. Dengan menang head to head atas PSPS, Sriwijaya berada di peringkat ke-4 klasemen sementara Grup A.

Manajer PSPS Riau Edward Riansyah mengatakan, bahwa peluang PSPS Riau besar untuk meraih tiga poin pada laga menghadapi Sriwijaya FC nanti. Menurutnya, jika PSPS menang, maka asa masuk 12 besar masih ada.

"Peluang besar kita dapat tiga poin, kalau anak-anak disiplin fokus, bermain sesuai intruksi pelatih, InsyaAllah tiga poin kita bisa dapat. Semua pemain berkomitmen untuk menang dapat tiga poin supaya asa kita berada di 12 besar itu bisa tetap terjaga," ujar Edward, yang akrab disapa Edu, Selasa (28/11/2023).

Namun begitu kata Edu, saat ini pemain PSPS tengah dilanda cedera. Ada beberapa pemain yang cedera termasuk Kapten Supardi.

"Sejauh ini tim ada beberapa pemain yang kurang fit dan cidera, seperti Fadil, Tegar, dan Kapten Supardi ada cedera ringan," katanya.

Ia berharap, jelang laga nanti pemain yang cidera bisa segera pulih dan bisa memperkuat tim menghadapi Sriwijaya FC. Pihaknya akan melihat terus perkembangan dari pemain hingga kick off nanti.

"Makanya kita lihat beberapa hari terakhir, pemain latihan cukup punya asa lah untuk bisa menang, apalagi kita bermain di kandang sendiri dan laga kandang terakhir," sebutnya.

Pihaknya juga mengajak pendukung PSPS agar datang ke stadion dan menyaksikan laga kandang terakhir PSPS Riau pada putaran kedua Grup A Liga 2 Indonesia 2023/2024. "Semoga tim kita menang di laga kandang terakhir putaran kedua ini," harapnya.

Penulis: Rahmat
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tabligh akbar UAS di Tembilahan.(foto: sri/halloriau.com)Serukan Warga Bulat Satu Suara, UAS: Abdul Wahid Putra Terbaik Inhil, Harus Menang
KPU Riau mulai melakukan pelipatan surat suara untuk Pilkada Serentak 2024.(foto: mcr)KPU Riau Pastikan Logistik Surat Suara Aman dan Siap Disalurkan
Ketua Tim Koalisi Pemenangan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Nomor Urut 3, Syahrul Aidi Maazat.(foto: sri/halloriau.com)Ketua Timses Suwai Diduga Sosialisasi ke Sekolah, Tim Bermarwah Siapkan Laporan ke MK DPR RI
Seleksi Petugas Haji 2025.Kemenag RI Buka Seleksi Petugas Haji 2025 Tingkat Daerah, Cek Disini Syarat dan Jadwal Tahapannya
Penggunaan EDC untuk bayar parkir non tunai di Pekanbaru belum optimal (foto/int)Kejar Target PAD Rp16 M, Bayar Parkir Non Tunai di Pekanbaru Belum Optimal
  PLTA Koto Panjang di Kampar.(foto: int)Curah Hujan Tinggi di Kampar, Volume Waduk PLTA Koto Panjang Stabil
Ramalan zodiak hari ini.(ilustrasi/int)Ramalan Zodiak 5 November 2024: Aquarius Harus Lebih Tenang, Pisces Jangan Kejar Kesenangan Sesaat
Hujan di Riau hari ini.(ilustrasi/int)Sejak Pagi Diguyur Hujan, Begini Prakiraan Cuaca di Riau Sepanjang Hari ini
Ilustrasi.Polisi Tangkap Pemuda di Siak karena Bawa Kabur-Perkosa ABG asal Kuansing
APHI Komda Riau, bersama Polda Riau gelar diskusi penegakan hukum dalam kawasan hutan di Riau (foto/ist)APHI Riau dan Polda Riau Gelar Diskusi Penegakan Hukum di Kawasan Hutan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Nomor Urut Pilgubri: Wahid-SF 1, Nasir-Wardan 2, Syamsuar-Mawardi 3
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved