Semen Padang FC Latihan Malam Hari Jelang Kontra PSPS Riau
Jumat, 15 September 2023 - 10:49:22 WIB
PADANG - Tim Semen Padang FC melakukan sesi latihan malam hari di lapangan GOR H Agus Salim Padang. Itu dilakukan jelang menghadapi PSPS Riau dalam lanjutan Liga 2.
Semen Padang FC vs PSPS Riau akan dipertemukan di Stadion Kaharuddin, Pekanbaru, Riau pada Senin (25/9/2023). Maka itu, tim pelatih Semen Padang FC menggelar sesi latihan dengan tujuan agar pemain terbiasa dengan suasana bermain pada malam hari.
Tim dengan julukan Kabau Sirah berencana bakal menjalani sesi latihan pada Sabtu (16/9/2023) malam. Itu dikatakan Delfiadri selaku Pelatih Kepala Semen Padang FC.
"Besok pagi kita latihan ringan saja, dan kembali latihan malam di GOR H Agus Salim pada pukul 19.00 WIB," sebut Delfiadri, Jumat (15/9/2023) dikutip tribunpadang.
Delfiadri bermaksud memboyong pemain Semen Padang FC untuk menjalani sesi latihan malam adalah untuk mencoba lampu stadion.
"Sekalian mencoba lampu untuk main malam nanti," sebutnya.
Sekedar informasi, setelah pertandingan di kandang PSPS Riau, Semen Padang FC akan menjalani laga away kedua menghadapi Sriwijaya FC pada Minggu (1/10/2023).
Setelah menjalani dua laga away, Semen Padang FC akan kembali berlaga di kandang sendiri menghadapi tim PSMS Medan, pada Senin (9/10/2023).
Hanya berjarak empat hari usai hadapi PSMS Medan, Semen Padang FC kembali bermain di kandang menghadapi Sada Sumut FC pada Jumat (13/10/2023). (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :