Atlet Ski Air Rohil Ikuti Kejurnas Pra PON
Selasa, 04 Juli 2023 - 14:57:20 WIB
BAGANSIAPIAPI - Boni Safira Atlet Ski Air Rokan Hilir (Rohil) mewakili Riau untuk mengikuti Kejuaraan Nasional Pra PON di Danau Toba Sumatera Utara (Sumut). Ini diungkapkan Ketua PSAWI Rohil Kasrul Akbar, Selasa (4/7/2023).
Dikatakan, kejuaraan Nasional Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) dijadwalkan pada 4-9 Juli 2023.
"Boni Safira Atlet Ski Air Rohil merupakan anak tempatan yang berasal dari Teluk Pulau, Kecamatan Rimba Melintang. Kami tentunya sangat bersyukur dengan prestasi ini. Mengingat, Ski Air sendiri masih baru ada di Rokan Hilir," ujarnya.
Ia menyebutkan sebelum berangkat, atlet turut diberikan pembinaan mulai Oktober 2022 silam. Pada Pekan Olahraga Provinsi Riau November 2022 di Kuantan Singingi, Boni berhasil meraih tiga medali di antaranya satu emas dan dua perunggu.
"Tak sampai disitu saja, sebulan kemudian tepatnya Desember 2022, Boni juga mengikuti ajang kejuaraan nasional Ski Air di Danau Sunter Jakarta, pada kejuaraan tersebut Boni berhasil meraih satu medali perak," kata Akbar.
Ski Air Provinsi Riau bersinergi dengan Ski Air Kabupaten Rohil bersepakat untuk melakukan pembinaan bersama. Sehingga pada Juni 2023 Boni dipanggil untuk seleksi PON tahun 2025.
"Sebelum PON dilaksanakan, Pra PON terlebih dahulu dilaksanakan dan Boni berhasil lulus seleksi tahap awal tersebut. Sekarang Boni sudah di Danau Toba Sumatera Utara untuk mengikuti kejuaraan nasional Pra PON 4 hingga 9 Juli 2023," sebutnya.
"Kami selaku pengurus Ski Air Kabupaten Rokan Hilir tentunya berharap Boni bisa terus berprestasi. Sehingga bisa mengharumkan nama Riau dan Rokan Hilir khususnya," tutupnya.
Penulis: Afrizal
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :