www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Jalanan Pekanbaru Lengang di Momen Pilkada 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Siap-siap, KONI Akan Keluarkan Keanggotaan Cabor yang Tak Aktif
Sabtu, 01 Juli 2023 - 20:57:14 WIB

PEKANBARU - Cabang olahraga (cabor) yang tidak aktif dalam keanggotaan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau, bisa didegradasi. Itu sudah diwacanakan oleh KONI Pusat dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2023.

Wakil Ketua III KONI Riau, Khairul Fahmi mengatakan, KONI Pusat telah mewacanakan dalam bentuk keputusan, bahwa bagi cabor yang tidak aktif akan didegradasi atau dihapus dari keanggotaan KONI. Jika tidak memenuhi kriteria, maka cabor bersangkutan bisa didegradasi atau keluar dari anggota KONI.

"Ke depan sudah ada wacana KONI pusat dan peserta Rakernas pun sudah membuat semacam keputusan, bahkan akan ada juga degradasi. Cabor yang menjadi anggota KONI Riau jika mereka tidak berjalan memenuhi kriteria yang ditentukan maka bisa di degradasi," ujar Fahmi, Sabtu (1/7/2023).

Dikatakannya, salah satu yang diminta itu adalah tuntutan adanya kegiatan di dalam cabor. "Apakah itu nanti kejurprov, kejurda dan sebagainya. Itu kan sangat diperlukan dalam proses pembinaan prestasi. Cabornya ada tetapi tidak ada kegiatan didalam cabornya perlu juga akan dievaluasi. Kedepannya akan seperti itu," jelasnya.

Karena kata Fahmi, cabor ini juga dituntut untuk memperbaiki sistem administrasinya. Karena KONI Riau tidak mungkin menerima semua cabor menjadi anggota KONI Riau. Semua ada proses atau tahapan untuk menjadi anggota KONI Riau.

Ia menyebut, saat ini ada beberapa cabor yang secara aktivitasnya memang tidak ada atau kurang kelihatan. Bisa jadi cabor yang tidak aktif didegradasi dan tentu harus keputusan dalam Raker. Hal itu pun kata sebut Fahmi, sudah ada warning saat pelaksanaan Rakernas.

"Ini juga mengingatkan kepada pengurus cabor agar tidak terlena juga, kedepannya itu akan di evaluasi. Ya evaluasinya aktivitas, karena tanpa aktivitas pembinaan dan sebagainya ya cabor tentu tidak akan berarti," ungkapnya.

Penulis: Rahmat
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Arus lalu lintas di Kota Pekanbaru lengang di momen Pilkada 2024 (foto/Yuni)Jalanan Pekanbaru Lengang di Momen Pilkada 2024
Kapolda Riau, Irjen Pol M Iqbal meninjau pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Kapolda Riau Tinjau TPS di Pelalawan, Pastikan Pilkada Kondusif
Calon Walikota Pekanbaru nomor urut 1, Muflihun saat menyalurkan hak pilih di TPS 25 Tangkerang Utara Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Muflihun dan Keluarga Berikan Hak Suara di TPS 25 Tangkerang Utara Pekanbaru
Bupati Siak, Alfedri dan istri usai menyalurkan hak pilihnya pada Pilkada Serentak 2024 di TPS 003 Kampung Rempak Siak.(foto: diana/halloriau.com)Pilkada Serentak 2024: Alfedri dan Istri Nyoblos di TPS 3 Kampung Rempak Siak
Calon Gubernur Riau 2024 nomor urut 1, SF Hariyanto bersama istri dan anak saat menyalurkan hak suara di TPS 04 Tangkerang Tengah.(foto: sri/halloriau.com) SF Hariyanto Berikan Hak Suara Bersama Istri dan Anak di TPS 04 Tangkerang Tengah
  Kapolsek Simpang kanan saat meninjau pemungutan suara Pilkada Serentak 2024 di TPS.(foto: istimewa)Cooling System Terus Berjalan, Polsek Simpang Kanan Tinjau Pemungutan Suara di TPS
Irving Kahar dan istri saat menyalurkan hak suara Pilkada Serentak 2024 di TPS 06 Kampung Dalam Siak.(foto: diana/halloriau.com)Couple Baju Hijau, Irving dan Istri Nyoblos di TPS 06 Kampung Dalam
Calon Gubernur Riau nomor urut 1, Abdul Wahid bersama istri berjalan kaki ke TPS 15 Tangkerang Labuai untuk menyalurkan hak suaranya dalam Pilkada Serentak 2024.(foto: sri/halloriau.com)Meski Gerimis, Abdul Wahid Bawa Istri Jalan Kaki Berikan Hak Pilih di TPS 15 Tangkerang Labuai Pekanbaru
Markarius Anwar bersama keluarga menyalurkan hak pilih pada Pilkada Serentak 2024 di TPS 017 Tangkerang Labuai Pekanbaru.(foto: mimi/halloriau.com)Markarius Ucapkan Terimakasih Kepada Penyelenggara Pemilu dan Masyarakat Pekanbaru
Calon Wakil Walikota Pekanbaru nomor urut 2, Taufik Arrakhman coblos di TPS 6, Jalan Pramuka, Rumbai (foto/riki)Calon Wakil Walikota Taufik Ajak Warga Pekanbaru Ramaikan TPS Pilkada 2024: Jangan Golput
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Masyarakat Antusias Datangi TPS saat Pilkada Serentak 2024
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved