Hasil Lengkap All England 2023: Gregoria Ukir Sejarah, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal
Jumat, 17 Maret 2023 - 06:16:57 WIB
Gregoria Mariska Tunjung ke perempat final All England 2023 seusai menaklukkan wakil Thailand, Lalinrat Chaiwan, dalam babak 16 besar di Utilita Arena Birmingham, Inggris, pada Kamis (16/3/2023).(Dok. PBSI)
JAKARTA – Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengukir sejarah di All England 2023. Sementara itu, Merah-Putih telah mengunci satu tiket semifinal dari nomor ganda putra.
Kepastian itu diketahui seusai babak 16 besar All England 2023 rampung digulirkan di Utilita Arena Birmingham, Inggris, pada Jumat (17/3/2023) dini hari WIB.
Adapun informasi mengenai hasil lengkap All England 2023 bakal tersemat di akhir artikel ini.
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, berhasil melaju ke babak perempat final All England 2023 seusai melakukan revans atas wakil India, Prannoy H.S.
Ginting membekuk Prannoy H.S melalui permainan sengit rubber game atau tiga gim dengan skor 22-20, 15-21, dan 21-17.
Beralih ke ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana meraih kemenangan di babak 16 besar All England 2023.
Keberhasilan itu membuat Fajar/Rian dan Fikri/Bagas bakal saling berhadapan di perempat final All England 2023.
Artinya, Indonesia pun sudah dipastikan bakal memiliki wakil di nomor ganda putra dalam semifinal All England 2023.
Baca juga: Hasil All England 2023: Ginting ke Perempat Final Usai Tuntaskan Revans
Selain itu, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin merupakan dua wakil Indonesia dari nomor ganda putra yang juga menembus perempat final All England 2023.
Nantinya, Ahsan/Hendra bakal menghadapi Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China), sedangkan Leo/Daniel melawan Liang Wei Kang/Wang Chang (China).
Di lain sisi, Gregoria Mariska Tunjung sukses membuat sejarah dalam nomor tunggal putri selepas menembus babak perempat final All England 2023.
Jorji, sapaan Gregoria Mariska Tunjung, menjadi pemain tunggal putri Indonesia pertama yang melaju ke perempat final All England sejak Lindaweeni Fanetri pada 2013.
Adapun secara keseluruhan Indonesia mempunyai delapan wakil yang sudah memastikan diri melaju ke perempat final atau delapan besar All England 2023, seperti yang dilansir dari kompas.
Hasil Lengkap All England 2023
- WD – Supissara Parwasampran/Putita Supajirakul (Thailand) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti 16-21, 19-21 - MD – Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia/8) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) 18-21, 18-21 - WS – Lalinrat Chaiwan (Thailand) vs Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) 11-21, 19-21 - MS – Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia/3) vs Prannoy H.S. (India) 22-20, 15-21, 21-17. - XD – Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) 18-21, 11-21. - MD – Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) 15-21, 16-21 - XD – Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) vs Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (Indonesia) 21-18, 21-10 - XD – Thom Gicquel/Delphine Delrue (Perancis) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) 12-21, 17-21 - MD – Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/1) vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan) 22-20, 21-15. - MS – Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Weng Hong Yang (China) 11-21, 21-15, 13-21. - MD – Lucas Corvee/Ronan Labar (Perancis) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia/3) 14-21, 13-21. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)