Sengit Hadapi China, Jonathan Christie Melaju ke Final Indonesia Masters 2023
Sabtu, 28 Januari 2023 - 16:55:35 WIB
JAKARTA - Salah satu pebulutangkis andalan tanah air, Jonatan Christie melaju ke Final Indonesia Masters 2023 usai menyingkirkan wakil China Shi Yuqi dalam laga semifinal Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Sabtu (28/1/2023) siang.
Dalam laga semifinal itu, Jonatan harus melewati duel tiga game selama 1 jam 13 menit dengan skor 21-13, 15-21 dan 21-19.
Dilansir detik.com, pada game pertama Jonathan vs Shi Yuqi sudah menyuguhkan pertandingan sengit, terlibat kejar-kejaran angka. Shi Yuqi sempat unggul 10-8 sebelum disamakan 10-10.
Interval game ini jadi milik Shi Yuqi yang unggul 11-10. Jonatan mengamuk dengan delapan poin beruntun untuk unggul 18-11.
Shi Yuqi cuma menambah dua poin sebelum Jonatan menyudahi game pertama dengan keunggulan 21-13.
Masuk di game kedua, Shi Yuqi memegang kendali dan tancap gas untuk unggul 8-2. Jonatan bangkit untuk mendekati perolehan poin Shi Yuqi.
Jonatan sempat merebut lima poin beruntun untuk membuat skor 7-10. Shi Yuqi yang unggul 11-7 di interval kehilangan momentum sehingga Jonatan bisa menyusul.
Jonatan mendekati Shi Yuqi saat cuma tertinggal 14-15. Tapi, Shi Yuqi lewat kombinasi pukulan yang merepotkan Jonatan mampu meraih enam poin untuk menutup game kedua dengan 21-15.
Memasuki game penentuan, kejar-kejaran angka terjadi lagi sejak awal hingga Shi Yuqi unggul 11-9 saat interval. Jonatan enggan menyerah dan memaksa skor sama kuat 14-14 dan 16-16.
Jonatan merebut momentum dengan dua pukulan yang masuk bidang permainan Shi Yuqi dan unggul 18-16. Jonatan mendapat game point 20-17.
Tapi, Shi Yuqi sempat membuat deg-degan Jonatan ketika menipiskan skor jadi 19-20. Satu pukulan Jonatan yang mematikan membuatnya menang 21-19.
Jonatan Christie lolos ke final Indonesia Masters 2023 dan menunggu pemenang Chico Aura Dwi Wardoyo vs Ng Ka Long Angus.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :