www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Buka Puasa di Rumah Warga, Ini Pesan Wabup Pelalawan Husni Tamrin
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Bridge Sumbang 1 Perunggu untuk PWI Riau di Porwanas XIII 2022 Malang
Rabu, 23 November 2022 - 21:26:20 WIB

MALANG - Tim bridge beregu sumbang medali perunggu untuk Kontingen PWI Riau pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII 2022 di Malang, Jawa Timur (Jatim), Rabu (23/11/2022).

Helmi Burman, Raja Isyam, Febrianto dan Ipung Sadewo yang turun di nomor bridge beregu, berhasil meraih posisi ketiga bersama dengan Kalimantan Timur (Kaltim).

Pada ronde pertama, tim bridge beregu PWI Riau sempat menempati posisi kedua dengan skor 16,97. Pada ronde kedua, PWI Riau berhasil menggeser Sumatera Utara (Sumut) di posisi pertama dengan skor 32,02.

Hingga ronde ketiga, tim bridge beregu PWI Riau masih mengusai urutan pertama dengan skor 50,02. Namun, pada ronde keempat, tim Riau digeser Lampung dan Jawa Barat (Jabar), sehingga berada di posisi ketiga dengan skor 54,05.

Kemudian pada ronde terakhir, Riau digeser lagi oleh Kalimantan Timur (Kaltim) yang hanya selisih skor 0,05. Dimana tim bride beregu Riau menempati posisi keempat dengan skor 58,00 dan Kaltim 58,05.

Dengan hasil itu, Riau dan Kaltim mendapatkan juara tiga bersama atau medali perunggu.

Sementara di posisi kedua atau medali perak diraih Lampung dengan skor 66,19. Sedangkan medali emas diraih Jabar dengan skor 78,62.

Manager Bridge PWI Riau, H Helmi Burman mengatakan, untuk cabang bridge, menyumbang satu medali perunggu. Medali perunggu didapatkan dari nomor beregu.

"Alhamdulillah bridge menyumbang satu medali perunggu di nomor beregu, sementara di nomor lain, kita kalah," ujar Helmi.

Ia menuturkan, untuk cabang bridge, semua nomor sudah selesai dipertandingkan. Ia berharap, kedepannya, bridge Riau bisa lebih baik lagi dan dapat meraih medali emas di Porwanas selanjutnya.(rilis)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Wabup Pelalawan, Husni Thamrin saat buka puasa bersama di rumah warga.(foto: andi/halloriau.com)Buka Puasa di Rumah Warga, Ini Pesan Wabup Pelalawan Husni Tamrin
Evakuasi jasad balita 3 tahun yang tewas tenggelam di parit perkebunan sawit di Pelalawan.(foto: tribunpekanbaru.com)Balita 3 Tahun Ditemukan Tewas Usai Tenggelam di Parit Perkebunan Sawit Pelalawan
Dr Tartib diduga telah melakukan penyerobotan kawasan hutan mangrove seluas 1 hektare di Desa Maini Darul Aman.Diduga Serobot Kawasan Hutan Mangrove, Mantan Anggota DPRD Meranti, Tartib Terancam Hukuman Berat
Gubri menyerahkan bantuan. Foto IstSafari Ramadan Bersama Pemprov Riau di Pandau Permai Siak Hulu, BRK Syariah Salurkan CSR
Ist
Senyum Warga Merekah Sambut Pasar Murah PHR di Bulan Suci Ramadan
  Wagubri, SF Hariyanto saat menyerahkan CSR PT Riau Petroleum.(foto: sri/halloriau.com)Wagubri Dukung Pengembangan Rumah Tahfidz Masjid Ar-Rosydin Pekanbaru
Gubernur Riau, Abdul Wahid saat meninjau jembatan amble di Inhu.(foto: istimewa)Gubri Wahid Tinjau Jembatan Sekayan Deras yang Ambles, Perbaikan Segera Dimulai
Ekspor mobil Indonesia.(ilustrasi/int)Ekspor Mobil Buatan Indonesia Melonjak, Toyota Pimpin Pasar
Ist.Tragis! Pikap Terjun ke Parit di Kampar, Satu Penumpang Tewas Tertimpa
BP3MI Riau fasilitasi kepulangan imigran ilegal.(foto: mcr)BP3MI Riau Fasilitasi Pemulangan 73 Pekerja Migran Indonesia dari Malaysia
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved