www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan Ajak Warga Bagan Nibung Ciptakan Kamtibmas
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


PT LIB Siapkan Skenario Lanjutkan Kompetisi Liga 1 2022
Selasa, 11 Oktober 2022 - 21:37:29 WIB

JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru (LIB) tengah meracik opsi dan skenario yang disiapkan terkait kelanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2022 yang ditunda pasca tragedi Kanjuruhan.

Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 132 orang termasuk balita dan anak-anak akibat tembakan gas air mata polisi usai laga Arema FC Vs Persebaya Surabaya, Senin (1/10/2022) lalu, mengakibatkan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 ditunda.

Presiden Jokowi meminta kompetisi sepakbola untuk rehat sampai waktu yang tak ditentukan. Harus ada evaluasi total tentang keamanan dan keselamatan penyelenggaraan laga sepakbola.

"LIB diminta membuat opsi dan skenario seperti apa yang memungkinkan untuk melanjutkan kompetisi. Termasuk soal jadwal juga," ujar Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno dilansir detik.com, Selasa (11/10/2022).

"Dimasa penundaan ini kami sudah menggelar managers meeting dengan klub untuk kompetisi liga 1. Kami akan berkoordinasi juga dengan klub-klub liga 2 dan liga 1 lagi," sebutnya.

Penundaan kompetisi ini membuat nasib Liga 1 bakal molor. Awalnya jadwal kompetisi yang disusun PT LIB akan berakhir pada April 2023 mendatang.

Selain masalah jadwal, banyak hal lain yang mesti dipertimbangkan PT LIB untuk memutar kompetisi lagi. Termasuk lima poin saran dari FIFA yang bisa dipertimbangkan untuk menjadi standarisasi penyelenggaraan laga sepakbola.

"Sementara kemarin kami diskusi untuk mencari saran dan masukan yang intinya bahwa seluruh klub, 18 klub sepakat menunggu arahan pemerintah," tuturnya.

"(Laga malam) itu juga menjadi bagian pertimbangan. Sudah dijelaskan kepada tim (TGIPF) di dalam. Itu mungkin nanti dijelaskan tim," pungkasnya.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan ajak masyarakat Bagan Nibung ciptakan Kamtibmas (foto/afrizal)Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan Ajak Warga Bagan Nibung Ciptakan Kamtibmas
Sungai Batang Lampasi di Limapuluh Kota, Sumbar meluap (foto/ist)Banjir Bandang Terjang Limapuluh Kota: Sepasang Suami Istri Jadi Korban, Satu Tewas
Ilustrasi masa tenang Pilkada Riau sebelum hari pencoblosan (foto/int)Masa Tenang Pilkada Riau 2024 Dimulai: Ini Aturan dan Larangan yang Harus Dipatuhi
Ilustrasi jalanan di Kota Pekanbaru rawan banjir sehabis hujan lebat (foto/int)Waspada Banjir, Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Berpotensi Guyur Riau Siang Hingga Malam
Proses perekaman data e-KTP.(ilustrasi/int)Disdukcapil Pekanbaru Tetap Buka Layanan Rekam e-KTP Besok dan Hari Pencoblosan
  Mahasiswa KKN MBKM Fisip Unri bantu digitalisasi Kampung Pangkalan Makmur (foto/ist)Mahasiswa KKN MBKM Fisip Unri Dorong Kampung Pangkalan Makmur Menuju Era Digital
Disdukcapil Pekanbaru memastikan layanan rekam data dan cetak e-KTP tetap buka (foto/tribunpku)Disdukcapil Pekanbaru Buka Rekam e-KTP Khusus Warga Usia 17 Tahun Saat Hari Pencoblosan
Mantan Gubernur DKI Anies Baswedan dukung Paslon Bermarwah di Pilgub Riau (foto/Sc IG)Anies Baswedan Dukung Abdul Wahid-SF Hariyanto Menangkan Pilgub Riau 2024
Ketua Umum HMI Cabang Bengkalis, Ahmad Suhaendra kritik keras kinerja Bawaslu Bengkalis (foto/ist)HMI Kritik Keras Bawaslu Bengkalis: Sekedar Terima Laporan, Mending Komisioner Tidur di Rumah
Gedung Bawaslu RI.Bawaslu Ingatkan Pukul 00.00 Malam Ini Alat Peraga Kampanye Mulai Ditertibkan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved