www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Akun Facebook Darnawati Dambaan Dilaporkan ke Bawaslu Inhil Usai Posting Janji Beri Uang Dimasa Tenang
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tim Yamaha Racing Indonesia Siap Berlaga di Seri Kedua ARRC 2022 Sepang
Senin, 06 Juni 2022 - 10:28:48 WIB
ARRC 2022
ARRC 2022

Baca juga:

SEPANG - Putaran ke-2 kompetisi Asia Road Racing Championship 2022 (ARRC 2022) siap berlangsung di Sepang International Circuit (SIC), Malaysia pada akhir pekan ini (27-29 Mei 2022).

Tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) yang ambil bagian di kelas Supersport 600 (SS600) dan Asia Production 250 (AP250) siap meraih hasil yang lebih baik dari seri sebelumnya di Buriram, Thailand (25-27 Maret 2022). Bukan sebuah hal yang mustahil bagi keempat rider YRI untuk dapat meraih podium.

Progress set-up motor yang semakin baik menjadi motivasi kuat bagi Galang Hendra Pratama dan M Faerozi pada kelas SS600 ataupun Aldi Satya Mahendra dan Anggi Setiawan di kategori AP250. Mereka siap berjuang all out untuk dapat bersaing di barisan depan.

Patut dipahami, rookie atau pendatang baru AP250 Aldi Satya Mahendra terbukti mampu finish ke-4 dalam race ke-2 ARRC 2022 Thailand. Proses adaptasi dan set-up motor YZF-R25 berlangsung cepat.

"Perasaan saya untuk menghadapi ARRC Round 2 sangat bersemangat karena sudah 2 tahun saya tidak balapan di Malaysia. Persiapan yang telah dilakukan untuk menghadapi seri ini adalah saya sudah banyak latihan fisik dan motor. Saya juga cukup enjoy untuk menghadapi balapan ini dan target saya pada round 2 ini saya bisa masuk top 5 dan dapat menambah poin," ucap Aldi Satya Mahendra.

Aldi Satya Mahendra yang juga adik kandung dari Galang Hendra Pratama hampir saja meraih podium karena gap waktu yang sangat tipis dengan finisher 1, 2 dan 3. Pembalap yang masih berusia 15 tahun itu berada di peringkat ke-7 dalam klasemen sementara AP250, sedangkan Anggi Setiawan yang berasal dari Palu, Sulawesi Tengah ada di urutan ke-8.

"ARRC round 2 ini adalah waktu yang dinanti-nantikan karena ada beberapa hal yang harus diperbaiki dari seri pertama. Saya juga sudah melakukan banyak latihan untuk menghadapi seri ini. Strategi khusus untuk seri ini adalah saya lebih fokus ke settingan motor agar bisa lebih fleksibel menghadapi tikungan. Karena banyak rolling dengan kecepatan tinggi di Sepang International Circuit. Saya juga berharap dapat memberikan hasil yang terbaik pada seri ini," ucap Anggi Setiawan.

Di samping itu, Galang Hendra Pratama yang cukup berpengalaman di atas pacuan Yamaha YZF-R6 terus melakukan evaluasi untuk tampil optimal di ARRC 2022 Sepang. Kekurangan yang terjadi sebelumnya, diupayakan untuk dicarikan solusi dan kemudian diuji coba dalam sesi latihan bebas (free practice). Posisi terbaik Galang Hendra adalah ke-6 dalam ARRC 2022 Thailand.

"Saya sangat bersemangat menghadapi ARRC round 2 walaupun pada round 1 hasilnya kurang memuaskan, namun bisa dijadikan pembelajaran untuk melakukan perbaikan di round 2 ini. Persiapan yang telah dilakukan untuk round 2 ini yang utama adalah menjaga kesehatan fisik, mental dan latihan secara rutin, serta simulasi balapan di Sepang International Circuit menggunakan virtual reality dan simulator dari rumah. Saya juga fokus untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dari round 1 dan harapannya bisa meraih podium. Menurut saya, karakter Sepang International Circuit sangat flowing dan ini merupakan pertama kalinya saya akan balapan di sirkuit tersebut dengan motor 600 cc untuk full track. Sebelumnya saya pernah balapan di sana menggunakan motor 250 cc dan hanya half track. Hal ini menjadi tantangan untuk saya agar dapat beradaptasi dengan cepat dan melakukan yang terbaik saat free practice. Saya tetap rileks, enjoy dan berusaha memberikan yang terbaik Untuk Merah Putih Semakin Di Depan," ungkap Galang Hendra Pratama.

Penting bagi racer asal Yogyakarta usia 23 tahun ini untuk terus menambah pundi poin. Saat ini Galang berada di posisi ke-7 dalam klasemen sementara SS600, sedangkan team mate nya M. Faerozi ada di urutan ke-13.

"Persiapan sudah saya lakukan menghadapi ARRC round 2, seperti fisik, latihan motor dan komunikasi dengan tim. Strategi khusus agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal, saya fokus untuk cepat beradaptasi dengan motor dan sirkuit, karena ini juga tahun ke-2 bagi saya untuk berlaga dengan motor 600 cc, sedangkan di tahun pertama 2020 hanya 1 seri yang berjalan di sirkuit ini. Bagi saya karakter Sepang International Circuit memiliki lebih banyak speed corner dengan kecepatan tinggi. Target saya untuk seri ini harus lebih baik dari seri sebelumnya, tutur M Faerozi Tareqotullah.

Masih terbuka lebar upaya dari para pejuang YRI untuk meraih poin secara maksimal, hingga mampu memperbaiki posisi dalam klasemen sementara. Mohon dukungan dan doa masyarakat Indonesia agar para rider YRI dapat merebut podium, hingga mengibarkan bendera Indonesia.

Adapun jadwal seri kedua ARRC 2022 di Sepang International Circuit, Malaysia sebagai berikut :

Jumat, 27 Mei 2022 :

AP250 : FP1 (08.10-08.40 WIB), FP2 (11.00-11.30 WIB) & FP3 (14.30-15.00 WIB)

SS600 : FP1 (08.50-09.20 WIB), FP2 (11.40-12.10 WIB) & FP3 (15.10-15.40 WIB)

Sabtu, 28 Mei 2022 :

AP250 : Qualifying (08:10-08:40 WIB) & Race 1 (13:00 WIB)

SS600 : Qualifying (08:50-09:20 WIB) & Race 1 (13:55 WIB)

Minggu, 29 Mei 2022 :

AP250 : Warm Up (08:40 – 08:50 WIB) & Race 2 (13:00 WIB)

SS600 : Warm Up (09:00 – 09:15 WIB) & Race 2 (13:55 WIB)

"Untuk Merah Putih Semakin Di Depan! YAMAHA Full Gaspoll! Let’s Shift Up Go Beyond 2022"

(rilis)

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tim Hukum 02 saat membuat laporan ke Bawaslu Inhil.(foto: ayendra/halloriau.com)Akun Facebook Darnawati Dambaan Dilaporkan ke Bawaslu Inhil Usai Posting Janji Beri Uang Dimasa Tenang
Mengawal Pemilu di Daerah Rawan: Panwascam Tebingtinggi Barat Tingkatkan Pengawasan Jelang Pemilu Serentak 2024
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal tegas perangi bandar narkoba (foto/int)Kapolda Riau Ancam Tembak Bandar Narkoba: Dikejar Sampai Lubang Semut
Cagubri, Abdul Wahid ziarah ke Makam Marhum Pekan, Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah (foto/dini)Sehari Jelang Pencoblosan, Abdul Wahid Ziarah ke Makam Marhum Pekan
KPU Pekanbaru musnahkan surat suara rusak (foto/dini)KPU Pekanbaru Musnahkan 1.176 Surat Suara Rusak dan Berlebih
  Suzuki New Carry di Pameran GJAW 2024 .(foto: istimewa)Suzuki New Carry, Solusi Andal untuk Bisnis Bunga dan Buah
Telkomsel mendukung kelancaran Pilkada Serentak 2024 dengan mempersiapkan infrastruktur (foto/ist)Telkomsel Jamin Kelancaran Jaringan Selama Pilkada Serentak 2024 dengan Infrastruktur Digital Andal
Ketua KPU Riau, Rusidi Rusdan paparkan rekapitulasi Pilkada 2024 (foto/Yuni)Usai Pemungutan Suara, Ini Tahapan Rekapitulasi Pilkada Riau 2024
Komisi III DPRD Pekanbaru rapat kerja Disnaker dan Dispora (foto/mimi)Panggil Dispora dan Disnaker, Ini yang Dibahas Komisi III DPRD Pekanbaru
DPRD Kepulauan Meranti Sahkan APBD Tahun 2025DPRD Kepulauan Meranti Sahkan APBD Tahun 2025 Rp 1,3 Triliun Lebih, Defisit Rp 90 Milliar
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved