Gabung Persis Solo, Gelandang Asal Kampar Ilham Fathoni Siap Perkuat Laskar Sambernyawa di Liga 1 2022
Senin, 30 Mei 2022 - 19:01:19 WIB
PEKANBARU - Pesepakbola asal Kabupaten Kampar, Ilham Fathoni resmi bergabung memperkuat salah satu klub kontestan Liga 1 Indonesia, Persis Solo untuk musim 2022.
Putra Riau berusia 24 tahun yang berposisi sebagai penyerang itu nantinya diharapkan mampu memperkuat Laskar Sambernyawa di lini depan.
Sebelum bergabung di Persis Solo, Fatho (sapaan akrabnya) sempat membela Persela Lamongan pada putaran kedua Liga 1 musim lalu. Ia pun merasa senang bergabung dengan tim Jacksen F Tiago ini.
Bomber yang juga sempat membela skuad PSPS Riau di Liga 2 beberapa musim lalu ini, menyatakan siap untuk berjuang keras agar dapat menjadi pilihan utama di dalam susunan pemain Persis Solo.
"Kita sama-sama tahu Persis Solo merupakan tim yang besar dan mempunyai akademi, tim yang memiliki keseriusan untuk mendapatkan prestasi yang lebih baik," kata Fatho dilansir laman resmi Persis Solo, Senin (30/5/2022).
"Saya juga akan bekerja keras agar bisa membuktikan kepada pelatih supaya mendapatkan posisi di skuad utama," harapnya.
Fatho menuturkan, butuh kerja keras bersama-sama dari setiap elemen yang ada di dalam tim. "Pasti harapannya Persis Solo bisa berada di peringkat atas atau mungkin bisa meraih hasil juara," tuturnya.
Fatho mengaku dirinya ingin belajar banyak dari pemain senior yang sudah bergabung lebih dahulu bersama skuad Alap-alap Jawa ini, nantinya dapat menjadi modal yang sangat baik bagi dirinya untuk menyerap ilmu dari pemain yang lebih berpengalaman.
"Saya sudah meniatkan untuk belajar banyak dari pemain-pemain senior di sini. Tentunya banyak pengalaman yang bisa diambil dari pemain seperti Samsul Arif ataupun Ferdinand Sinaga," pungkasnya.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :