Jelang Liga 2, PSPS Riau Datangkan 4 Pemain Lama dan 1 Asisten Pelatih
Sabtu, 28 Mei 2022 - 14:36:18 WIB
PEKANBARU - Jelang kompetisi Liga 2 Indonesia bergulir, manajemen PSPS Riau mulai mengumpulkan pemain. Bahkan sudah melakukan negosiasi dengan beberapa pemain baru dan juga pelatih.
Setidaknya, sudah ada empat pemain baru yang akan memperkuat tim berjuluk yang 'Asykar Bertuah' tersebut.
Humas dan Media Officer PSPS Riau Muhammad Teza Taufik mengatakan, sejauh ini pihaknya sudah melakukan pra ikatan kontrak dengan empat pemain dan satu asisten pelatih.
"Secara gambaran, kita juga sudah deal dengan beberapa pemain lainnya. Termasuk juga pemain PSPS tahun lalu yang dipertahankan. Nanti akan kita umumkan semuanya pada awal Juni," ujar Teza, Sabtu (28/5/2022).
Diungkapkannya, empat pemain yang sudah deal secara lisan itu di antaranya Firman Septian dari PSIM, Yudi Aditya Pratama dari PSM Medan, Yuda dari PSM Medan dan Muklis dari Persika Tegal. Tak hanya pemain, satu asisten pelatih Amrizal juga akan didatangkan dari Sriwijaya FC.
"Mereka semua ini adalah anak-anak Riau yang sudah bermain di luar, dan dibalikkan untuk memperkuat PSPS Riau karena kita punya target besar untuk PSPS Riau kedepan," ungkapnya.
Untuk komposisi pemain PSPS Riau tahun ini, Teza menyebut ada 30 orang pemain. Manajemen PSPS Riau menargetkan awal Juni sudah terkumpul semua. Termasuk dengan pemain musim lalu yang masih dipertahankan.
"Pelan-pelan kami masih mencari pemain-pemain baru lainnya. Mudah-mudahan bulan Juni sudah full 30 pemain," harapnya.
Terkait latihan, pihaknya juga akan mengawali pada Juni mendatang. "Insya Allah awal Juni sudah mulai latihan pemain. Tempat latihan di Stadion Kaharuddin Rumbai. Saat ini tengah mempersiapkan mes, izin penggunaan stadion ke pemerintah dan persiapan lainnya," pungkasnya.
Penulis: Rahmat Hidayat
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :