JAKARTA - Manchester United memetik kemenangan di depan pendukung mereka saat menjamu Brentford.
Laga pekan ke-35 Liga Inggris 2021-2022 antara Man United vs Brentford dipanggungkan di Stadion Old Trafford, Selasa (3/5/2022) dini hari WIB berakhir dengan skor 3-0 untuk tuan rumah,
Kemenangan 3-0 Man United atas Brentford dipastikan lewat gol-gol Bruno Fernandes (9'), Cristiano Ronaldo (61'), dan Raphael Varane (72').
Hasil Liga Inggris ini membuat MU kini mengoleksi 58 poin dari 36 laga (unggul satu pertandingan lebih).
Setan Merah kini terpaut tiga angka dari Tottenham Hotspur yang berada di peringkat kelima klasemen Liga Inggris.
Jalannya laga Man United vs Brentford
Laga baru berjalan tiga menit, Cristiano Ronaldo sudah mulai mengancam gawang Brentford.
Umpan silang panjang diarahkan pada Cristiano Ronaldo yang berada di posisi yang sangat baik, namun pertahanan lawan berhasil menghalaunya, seperti yang dilansir dari kompas.
Man United membuka skor lebih dulu via sepakan Bruno Fernandes yang memanfaatkan assist Anthony Elanga (menit ke-9).
Sejak melakukan debutnya di MU pada Februari 2020 lalu, Fernandes telah terilbat dalam 61 gol di Premier League dengan rincian 36 gol dan 25 assist.
Torehannya itu sejajar dengan bintang Tottenham Hotspur Son Heung-min.
Fernandes hanya kalah dari winger Liverpool Mihamed Salah (73) dan rekan setim Son, Harry Kane (65).
Memasuki menit ke-21, tim tamu menebar ancaman lewat sundulan Ivan Toney setelah menerima sebuah crossing dari Christian Eriksen.
Sayang baginya, bola ternyata berakhir melenceng tipis ke atas mistar gawang.
Kerjasama apik Juan Mata dan Ronaldo nyaris membuat Man United mengandakan keunggulan.
Namun, penyelesaian Mata setelah menerima operan Ronaldo belum berakhir manis lantaran tendangannya melebar dari tiang kanan gawang.
Meski Brentford tidak menguasai permainan, mereka cukup berbahaya jika melancarkan serangan balik cepat.
Menjelang turun minum, MU sejatinya bisa menggandakan keunggulan lewat Ronaldo (menit ke-44).
Namun, gol Ronaldo itu langsung dianulir setelah wasit Chris Kavanagh mengecek video assistant referee (VAR).
Chris Kavanagh memutuskan menganulir gol Man United karena Ronaldo sudah dalam posisi offside ketika menerima umpan silang Mata.
Skor 1-0 untuk keunggulan Man United bertahan hingga babak pertama usai.
Selepas istirahat Fernandes kembali mengancam gawang Brentford yang dijaga oleh David Raya (menit ke-53).
Berawal dari membuka ruang untuk dirinya sendiri di area kotak penalti setelah menerima operan akurat, ia melepaskan tembakan.
Namun sayang, tendangan kaki terkuatnya ternyata melebar tipis dari tiang kiri gawang.
Tak lama berselang giliran Brentford yang memberi ancaman ke gawang MU via direct free-kick Eriksen.
Beruntung David De Gea cekatan di bawah mistar gawang MU sehingga gol tak tercipta.
MU akhirnya benar-benar menggandakan keunggulan pada menit ke-61 lewat tendangan penalti Ronaldo.
Tembakan penalti CR7 masuk ke kiri dalam gawang dan membuat kiper Brentford Raya tak dapat berbuat banyak.
Ronaldo kini telah mencetak sembilan dari 11 gol terakhir Manchester United di Premier League, dengan delapan di antaranya datang di Old Trafford.
Berselang 11 menit kemudian, Raphael Varane mempertajam skor MU menjadi 3-0.
Memanfaatkan tendangan sepak pojok Alex Telles, Varane mencetak gol dengan sepakan kaki kanannya.
Manchester United akhirnya menyegel kemenangan 3-0 atas Brentford di laga kandang terakhir mereka musim ini.
MU vs Brentford 3-0 (Fernandes 9', Ronaldo 61', Varane 72')
Susunan Pemain Manchester United (4-2-3-1): 1-De Gea (PG); 20-Dalot, 2-Lindelof, 19-Varane, 27-Telles; 39-Tominay, 31-Matic (17-Fred 70'); 26-Elanga (21-Cavani 74'), 18-Fernandes, 8-Mata (4-Jones 75'); 7-Ronaldo.
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)