www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Menteri Lingkungan Hidup Tegas Tutup TPS Ilegal di Perbatasan Kampar-Pekanbaru
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Ketum PSSI Sebut Rumput Stadion Utama Riau Tak Standar FIFA
Jumat, 14 Februari 2020 - 06:55:01 WIB

RIAU - Pemerintah Provinsi Riau mengusulkan menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia U-20. Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan mengatakan, masih banyak 'PR' jika Stadion Utama Riau dijadikan venue Piala Dunia.

Hal itu dikatakan Iriawan saat melakukan peninjauan Stadion Utama Riau di kawasan Panam, Pekanbaru, Kamis (13/2/2020). Dia menyebut bahwa rumput Stadion Utama Riau saat ini tidak layak untuk event Piala Dunia.

"Rumput Stadion Utama Riau ini tidak standar FIFA, jadi harus dibongkar," kata Ketum PSSI Kamis (13/2/2020) dikutip dari sindonews.

Selain itu, PSSI juga banyak mempunyai catatan terkait stadion eks PON Riau tahun 2012 itu. Catatan lain adalah tangga di area Stadion Utama Riau yang berpotensi membuat pemain cedera. Ini karena tangga stadion tidak dilapisi karpet.

"Tidak bisa pakai tangga biasa, harus pakai karpet sehingga para pemain tidak cidera," imbuhnya.

Jendral bintang tiga Polri ini juga menilai, di luar Stadion Utama Riau terlihat semeraut. Untuk itu, Pemerintah Provinsi Riau diminta memperbaiki jika nantinya bisa terpilih sebagai salah satu venue sepak bola internasional.

"Secara kasat mata, di luar harus ada perbaikan-perbaikan penampilan," imbuhnya sambil menyatakan kursi stadion juga harus ada pembenahan.

Saat ini banyak daerah yang juga menawarkan untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 tahun 2021. Riau merupakan salah satu nominasi. Bisa diterima atau tidak, tergantung kelayakan stadion.

"Yang terpenting bagaimana mempercepat perbaikan stadion. Atensi kepala daerah disini menjadi catatan kami, apakah Stadion Utama Riau layak atau tidak. Setelah ini kami akan melihat stadion lainnya," tukasnya.

Gubernur Riau, Syamsuar mengatakan siap merenovasi Stadion Utama Riau, walau bakal menelan dana cukup besar. Pemprov Riau akan mengandeng pihas swasta untuk pendanaan."Sejauh ini hanya PT RAPP saja yang mau membantu merenovasi stadion. Kita minta perusahaan lain maulah membantu demi warga Riau," pintanya.

Communications Manager PT RAPP, Budhi Firmansyah mengatakan, pihaknya membantu perehapan gedung dan fasilitas Stadion Utama Riau"Kita akan berikan dalam bentuk rehabilitasi fasilitas pada stadion," imbuhnya. (*)
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Menteri Lingkungan Hidup RI, Hanif Faisol Nurofiq Sidak TPS ilegal di Desa Kubang Jaya, Kampar (foto/Antara)Menteri Lingkungan Hidup Tegas Tutup TPS Ilegal di Perbatasan Kampar-Pekanbaru
Paslon nomor urut 2 Zukri-Husni Tamrin unggul di survei terbaru IPI (foto/andy)Hasil Survei Terbaru, Zukri-Husni Unggul Jauh di Pilkada Pelalawan 2024
Agung Toyota Arengka kembali menggelar pameran otomotif di Mal SKA Pekanbaru (foto/dini)Agung Toyota Hadirkan All New Agya dan Calya dengan Promo Menarik di Mall SKA
30 masyarakat di Perawang mendapatkan pelatihan Petani Champion dari PT Arara Abadi (foto/ist)PT Arara Abadi Latih 30 Petani dari Perawang untuk Jadi Champion Hortikultura
Mahasiswa Universitas Hang Tuah Pekanbaru ikut sosialisasi Pengawas Pemilu oleh Bawaslu RI (foto/Yuni)Gandeng Universitas Hang Tuah Pekanbaru, Bawaslu RI Gelar Sosialisasi Pengawas Pemilu
  Motor mogok di jalan, Honda Care solusinya (foto/ist)Honda Care, Solusi Mogok di Jalan untuk Konsumen Setia Honda di Riau
Dishub Kabupaten Kuantan Singingi menggelar forum konsultasi publik (foto/ultra)Dishub Kuansing Gelar Konsultasi Publik Terkait Penetapan Standar Pelayanan Uji Kendaraan
Calon Gubernur Riau nomor urut 1, Abdul Wahid saat kampanye di Kepulauan Meranti (foto/ist)Abdul Wahid Bertekad Ciptakan BLK untuk Siapkan Tenaga Kerja yang Mumpuni di Meranti
Kalaksa BPBD Kabupaten 50 Kota, Rahmadinol sebut Lintas Riau-Sumbar sudah bisa dilewati (foto/Tiktok)Lintas Sumbar-Riau di Pangkalan Sempat Lumpuh Total, Rahmadinol: Sudah Bisa Dilewati
Polsek Simpang Kanan menggiatkan cooling system kepada masyarakat jelang hari pencoblosan (foto/afrizal)Kanit Intel Bersama Bhabinkamtibmas Beri Imbauan Pilkada Damai ke Warga Simpang Kanan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved