CDN Ajak Komunitas Honda Pekanbaru Nobar Seru MotoGP Mandalika
Selasa, 17 Oktober 2023 - 17:24:10 WIB
PEKANBARU - PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Riau ajak puluhan bikers dari beberapa komunitas Honda di Pekanbaru untuk nobar MotoGP Mandalika. Kegiatan ini berlangsung di Karim Auditorium PT CDN pada Minggu (15/10/2023).
Sebanyak 30 peserta komunitas turut hadir mengikuti kegiatan ini dan berasal dari berbagai komunitas seperti Riau CBR Club (RCC), Komunitas CBR Indonesia (KCI), Honda ADV Indonesia (HAI), Honda Vario Club (HVC).
Dukungan diberikan kepada pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) yang tampil dalam ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2023 di sirkuit Mandalika sebagai kebanggaan bangsa Indonesia.
Event ini dibungkus beberapa kegiatan seperti city rolling, sosialisasi Honda Community ID (HCID), sosialisasi website Honda Bikers Pekanbaru (HOBIKU) dan ditutup dengan nonton bareng.
Kegiatan diawali di Capella Honda Arengka, seluruh bikers melakukan registrasi kehadiran dan kegiatan dibuka dengan roliing city. Kemudian dilanjutkan sosialisasi Honda Community ID (HCID).
Aldi selaku PIC Community mengatakan Honda Community ID merupakan bentuk apresiasi Honda yang diberikan kepada komunitas. Selain sebagai ID komunitas, dengan memiliki HCID teman-teman komunitas juga dapat berkesempatan mendapatkan hadiah menarik yang ada di HCID.
"Juga mendapatkan informasi seputar aktivitas seluruh komunitas Honda se Indonesia dan bisa mengikuti games menarik yang tersedia di HCID," ujarmya.
Selain HCID, Aldi juga turut mensosialisasikan terkait website Honda Bikers Pekanbaru (HOBIKU) www.hondabikerspekanbaru.com dan akun intagram HOBIKU di @hondabikerspekanbaruu.
Bukan hanya nobar Indemitsu Asia Talent Cup (IATC), pada kesempatan kali ini juga seluruh bikers turun nonton bareng gelaran Moto3, Moto2 dan puncaknya adalah nobar MotoGP Mandalika 2023.
"Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP Mandalika, Nusa Tenggara Barat. Sebagai rasa bangga kita sebagai tuan rumah, kita mengajak seluruh bikers untuk datang dan memeriahkan euforia GP Mandalika dengan menggelar Nobar MotoGP Mandalika dan berbagai rangkaian menarik lainnya," sebut Aldi Hadi Wiyanto Saputra selaku Community Development Officer. (rilis)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :