Otomotif
BREAKING NEWS :
Penyusunan Renja 2025, Nofrizal Gelar Rapat Bersama Forum Perangkat Daerah
 
Kondisi Motor Matic Yamaha Kamu Dijamin Selalu Prima Cuma dengan Perawatan Ini
Selasa, 30 Mei 2023 - 10:17:36 WIB

PEKANBARU - Perawatan pergantian oli mesin secara berkala, merupakan salah satu bentuk perawatan motor yang penting untuk diperhatikan. Sebab rutin mengganti oli, kondisi mesin motor akan lebih terawat sehingga tarikannya tetap optimal.

Makanya penting bagi para pemilik motor agar selalu mengecek dan memastikan oli mesin dalam kondisi yang prima.

Untungnya bagi pemilik kendaraan Yamaha, khususnya yang memakai Connected model seperti All New NMAX 155 Connected dan All New Aerox 155 Connected, pengecekan kondisi oli bisa sangat mudah dilakukan.

Sebab bisa memanfaatkan aplikasi Y-Connect yang bisa menghubungkan motor dengan ponsel pengendara. Dalam mengganti oli motor, kualitas produk yang dipakai juga harus menjadi bahan pertimbangan.

Untuk konsumen skutik premium Maxi Yamaha, disarankan untuk menggunakan oli full sintetik dari Yamalube Super Matic.

“Penggantian oli secara berkala, baik berdasarkan jarak tempuh atupun waktu pemakaian, menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan untuk menjaga kondisi mesin motor tetap prima," sebut Antonius Widiantoro, Manager Public Relation, YRA & Community, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

"Untuk membantu konsumen dalam merawat motor mereka, Yamaha menghadirkan fitur Y-Connect yang mempermudah konsumen MAXI Yamaha (connected model) dalam mengecek kondisi oli secara cepat melalui smartphone, dan juga menawarkan oli sintetik Yamalube Super Matic, yang diformulasikan khusus untuk merawat dan menjaga kinerja mesin skutik Maxi Yamaha secara optimal, sehingga dapat mendukung mobilitas penggunanya dalam menjalani rutinitas harian,” ujarnya.

Secara spesifikasi, oli full sintetik Yamalube Super Matic yang memiliki SAE (Society of Automotive Engineers) atau tingkat kekentalan 10W-40 terbuat dari bahan kimia yang diproses dengan suhu, tekanan dan kondisi yang terjaga.

Bahan-bahan dan proses tersebut membuat molekul pada oli full sintetik menjadi lebih teratur dan seimbang.

Oli full sintetik tidak meninggalkan kerak, dapat melumasi hingga ke celah-celah mesin secara lebi optimal dan juga memaksimalkan tenaga (power) di setiap putaran mesin.

Selain itu, oli satu ini juga mampu bekerja secara maksimal di berbagai kondisi jalan dan cuaca serta membuat pemakaian bahan bakar menjadi lebih efisien.

Bisa dikatakan Yamalube Super Matic ini adalah “Cinta Pertama Maxi Yamaha”. Sebab diformulasikan bersamaan dengan mesin motor Maxi Yamaha dan sudah digunakan sejak pertama kali skutik premium tersebut sampai ke tangan konsumen.

Yamalube Super Matic bisa dengan mudah dibeli di jaringan dealer resmi Yamaha dan bengkel kepercayaan konsumen.

Untuk informasi lain seputar event dan unit Yamaha kunjungi akun Instagram Yamaha resmi yaitu “@yamahariaukepri”. Dapatkan promo ekstra hemat belanja bersama Yamaha. (rilis)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Penyusunan Renja 2025, Nofrizal Gelar Rapat Bersama Forum Perangkat Daerah
  • Libur Panjang Lagi, Ini Destinasi Wisata Instagramable di Riau
  • Muhammad Sabarudi Pimpin Rapat Banmus
  • Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Tengku Azwendi Fajri Kunjungi Rapat Pleno KPU di Kecamatan Tuah Madani dan Binawidya
  • Tengku Azwendi Fajri Menghadiri Syukuran Masjid Al Fatah Tangkerang Labuai
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved