Otomotif
BREAKING NEWS :
PGN Accelerates Development of Natural Gas Infrastructure for Energy Self-Sufficiency
 
Honda Sport Motoshow Sukses di Gelar di Mal Ciputra Seraya
Selasa, 20 Desember 2022 - 15:28:12 WIB

PEKANBARU - PT Capella Dinamik Nusantara (PT CDN) Main Dealer Honda wilayah Riau selenggarakan Honda Sport Motoshow (HSMS). Acara yang berlangsung 13-18 Desember 2022 lalu, sukses mengundang antusiasme pengunjung Mal Ciputra Seraya Pekanbaru.

Kegiatan pameran HSMS yang memang digelar di titik-titik pusat perbelanjaan besar di Pekanbaru. Pameran berbagai macam varian tipe sepeda motor sport Honda dan berbagai program penawaran menarik bagi pengunjung.

Terutama pengunjung yang langsung membeli sepeda motor Honda Sport selama pameran berlangsung. Di antaranya sepeda motor Sport Honda yang dipamerkan yakni Honda CB150X, Honda CBR150R, Honda CBR250RR, Honda CRF150L dan varian Honda Sport lainnya.

Arifin, Regional Head PT CDN Riau mengatakan, pameran tersebut sukses menarik perhatian pengunjung di beberapa titik pusat perbelanjaan Pekanbaru. HSMS memang rutin digelar untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan masyarakat khususnya pecinta sepeda motor sport.

“Dengan semangat Satu Hati, pameran ini kami selenggarakan untuk meningkatkan penjualan sepeda motor Honda tipe sport. Serta memenuhi harapan konsumen akan sepeda motor sport impianya," sebut Arifin.

Beberapa penawaran menarik yang diberikan di HSMS 2022 Mal Ciputra Seraya lalu diantaranya cashback hingga 1,4 juta rupiah. Juga ada diskon angsuran hingga 4,2 juta rupiah, uang muka hanya mulai dari 2,7 juta rupiah dan hadiah langsung hingga 5 juta rupiah.

Puluhan juta rupiah dan kemudahan lainnya diberikan dalam event pameran HSMS ini. Pengunjung yang melakukan pembelian pada event berlangsung, langsung mendapat penawaran spesial itu dengan syarat dan ketentuan yang berlaku juga.

Untuk mendapatkan informasi lebih banyak lagi mengenai event pameran HSMS ke depan kemudian program penjualan. Juga promo service, spare part serta aksesoris & apparel Honda. Konsumen bisa langsung mengunjungi jaringan penjualan atau AHASS di seluruh Riau Daratan.

Tidak hanya memberikan kemudahan dalam mendapatkan sepeda motor Honda impian. Honda juga selalu konsisten memberikan layanan purna jual AHASS yang tersebar di seluruh Riau.

Dengan fasilitas-fasilitas yang tentunya juga memudahkan konsumen, untuk melakukan perawatan dan mendapatkan suku cadang asli sepeda motornya. Serta manfaatkan juga fasilitas Honda Care Riau yang membantu konsumen saat mogok di jalan. Cuma dengan menghubungi di nomor 0853 6444 8353 untuk wilayah Kota Pekanbaru. (rilis)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • PGN Accelerates Development of Natural Gas Infrastructure for Energy Self-Sufficiency
  • Kodim 0314/Inhil dan Grib Jaya Bagikan Takjil Gratis untuk Warga Tembilahan
  • Ritel Modern di Pekanbaru Segera Bebas Jukir, TAF Dorong Pelaku Usaha Alihkan Retribusi ke Pajak Parkir
  • Warga Antusias Sambut Kedatangan Ketua TP PKK Riau Saat Tinjau Banjir Rumbai
  • Pengungsi Rohingya Tempati Lahan Warga Tanpa Izin, Ini Langkah Pemko Pekanbaru
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Marsar dan Masinno Group Serahkan 580 Paket Bantuan Korban Banjir Rumbai
     
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved